Tak Ada Pesta, Malam Tahun Baru di Pacitan Dipenuhi Lantunan Doa

Purwo Sumodiharjo - detikJatim
Rabu, 31 Des 2025 21:30 WIB
Istigasah di Pendopo Pemkab Pacitan (Foto: Purwo Sumodiharjo/detikJatim)
Pacitan -

Momen jelang pergantian tahun di Pacitan dipastikan tanpa ingar bingar. Tak ada perayaan khusus, apalagi pesta kembang api. Pemkab setempat memilih menggelar doa bersama. Istigasah berlangsung di pendopo kabupaten, Jl JA Suprapto.

Pantauan detikJatim, sejumlah petinggi daerah tampak hadir pada kegiatan yang dilaksanakan Rabu (31/12/2025) petang. Bupati Pacitan Indrata Nur Bayuaji bersama Wabup Gagarin Sumrambah, serta anggota Forkopimda berada pada baris depan.

Terlihat pula di barisan depan Sekda Heru Wiwoho, sejumlah ulama terkemuka, pimpinan perangkat daerah, serta ASN lingkup Pemkab Pacitan. Selama hampir 40 menit seluruh jemaah larut dalam suasana khusyuk. Lantunan doa dirapalkan sebagai bentuk munajat kepada Allah SWT.

Istigasah dan doa bersama dipimpin langsung Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Pacitan, KH Abdullah Sadjad. Prosesi diawali dengan mahalul qiyam, dilanjutkan dengan zikir dan diakhiri dengan doa akhir dan awal tahun.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Dodik Soemarsono menyebut penyambutan pergantian tahun di lingkup pemkab memang diselenggarakan sederhana. Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, malam Tahun Baru 2025 di Pacitan tak ada acara hiburan.

"Kalaupun ada acara-acara berskala kecil penyelenggaranya adalah masyarakat," kata Dodik berbincang dengan detikJatim usai kegiatan.

"Arahan Bapak Bupati agar diselenggarakan istigasah dan doa bersama. Seperti kita tahu bahwa kondisi bangsa kita sedang dalam keprihatinan. Oleh karena itu kita jadikan momen ini sebagai saat bermunajat kepada Allah," ungkapnya seraya berharap tahun 2026 berlimpah kebaikan.

Kendati tak ada perayaan, namun Dodik mengatakan kemungkinan tetap ada warga yang merayakan tahun baru di sejumlah tempat, baik di lingkungan maupun tempat wisata. Dia pun mengimbau semua pihak menjaga ketertiban dan kondusifitas di wilayah masing-masing.

Masih menurut kadiskominfo, Bupati Aji bersama forkompimda juga dijadwalkan melaksanakan pemantauan ke sejumlah posko di kawasan yang populer dengan julukan '70-Mile Sea Paradise' itu. Untuk memudahkan pemantauan, pemkab bahkan menyiapkan Command Center di komplek kantor Diskominfo.

"Command Center sudah kami siapkan. Harapannya pemantauan di sejumlah sektor keramaian maupun lalu lintas dapat dilakukan dengan lebih efektif," pungkasnya.



Simak Video "Video: Pemerintah Imbau Masyarakat Rayakan Tahun Baru Secara Sederhana"

(auh/auh)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork