Ada 2 Sesi Penerbangan Lampion Waisak di Borobudur, Ini Jadwalnya

Ada 2 Sesi Penerbangan Lampion Waisak di Borobudur, Ini Jadwalnya

Eko Susanto - detikJateng
Jumat, 13 Mei 2022 19:45 WIB
Persiapan Perayaan Waisak di Candi Borobudur, Jumat (13/5/2022).
Persiapan Perayaan Waisak di Candi Borobudur, Jumat (13/5/2022). (Foto: Eko Susanto/detikjateng)
Magelang -

Perayaan Waisak 2566 BE dipusatkan di Candi Borobudur, Magelang, Jawa Tengah. Detik-detik Waisak jatuh pada pukul 11.13.46 WIB dan diperkirakan berakhir pukul 15.00 WIB, Senin (16/5). Selama perayaan Waisak, Candi Borobudur tetap dibuka untuk wisatawan.

Seusai rangkaian detik-detik Waisak, persiapan untuk Dharmasanti di Taman Lumbini pada pukul 17.00 WIB. General Manager Taman Wisata Candi Borobudur, Aryono Hendro Malyanto, mengatakan saat Dharmasanti akan ada penerbangan lampion.

"Penerbangan lampion yang disertai doa itu nanti digelar di marga utama (Borobudur), dibagi dua sesi yaitu pukul 18.00 WIB dan 20.00 WIB. Jadi pembagiannya dua sesi penerbangan di concourse (tempat terbuka). Jadi kelihatan kemegahannya," kata Aryono di kantornya, Jumat (13/5/2022).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Aryono menerangkan, lampion yang diterbangkan itu disebut ramah lingkungan. "Dalam rapat sudah dijelaskan, lampion kali ini dijamin tidak akan mengganggu lingkungan. Artinya kalau habis terbakar masih terurai, karena dari kertas bukan plastik. Ini buatan Thailand, mereka menjamin kualitasnya bagus." Papar Aryono.

Persiapan Perayaan Waisak di Candi Borobudur, Jumat (13/5/2022).Persiapan Perayaan Waisak di Candi Borobudur, Jumat (13/5/2022). Foto: Eko Susanto/detikjateng

Menurut laporan panitia, Aryono menambahkan, ada 800 lampion yang terjual. "(Penerbang lampion) masuk lewat pintu depan (main gate). Jadi ketika tutup operasional untuk wisatawan, itu kita buka lagi untuk peserta yang ingin menerbangkan lampion dan umat yang ingin mengikuti Dharmasanti," ujar Aryono.

ADVERTISEMENT

Pantauan detikJateng, persiapan untuk rangkaian Waisak telah dilakukan di Candi Mendut dan Candi Borobudur. Di Candi Mendut sudah didirikan beberapa tenda besar dan altar. Di Candi Borobudur juga telah dibuat altar persis di pelataran candi. Di Taman Lumbini juga telah didirikan tenda besar untuk Dharmasanti pada Senin malam.

Sedangkan untuk rangkaian Waisak pada Sabtu (14/5), ada pengambilan Api Abadi di Mrapen Grobogan, Purwodadi, untuk dibawa ke Candi Mendut pada sore harinya. Pada waktu yang bersamaan juga akan dilangsungkan bakti sosial di Taman Lumbini Candi Borobudur.

"Besok pagi (Sabtu) itu bakti sosial dengan pembagian sembako di Lumbini," kata Aryono. Sementara pada Minggu (15/5) tidak ada kegiatan yang menonjol di Candi Borobudur.




(dil/sip)


Hide Ads