Mengutip Instagram Pekan Budaya Tionghoa Yogyakarta, Sabtu (5/2/2022), event bertajuk Lestari Budayaku Mewangi Negeriku ini bakal digelar pada 11-15 Februari 2022. Event ini bisa disaksikan lewat akun YouTube Channel PBTY.
Sejumlah acara yang bakal ditampilkan yakni webinar tentang seputar perayaan Imlek, podcast tentang shio Macan Air, festival barongsai, atraksi kepala naga atau liong, musik dan lainnya.
Sekilas tentang Kampung Pecinan Jogja
Untuk diketahui, event PBTY ini biasa digelar di Kampung Pecinan Ketandan yang lokasinya berada di kawasan Malioboro Jogja. Mengutip jogjakota.go.id Kampung Ketandan ini lahir di akhir abad 19 dan menjadi pusat permukiman warga Tionghoa kala era Belanda.
Kawasan pecinan ini berdiri dengan izin Sri Sultan Hamengku Buwono II dengan tujuan memperkuat aktivitas dan perekonomian masyarakat. Arsitektur bangunan di kawasan ini masih didominasi nuansa tempo dulu.
Banyak rumah yang dibangun dua lantai dengan model memanjang ke belakang. Mayoritas penduduknya berprofesi sebagai pedagang emas dan permata, toko kelontong, toko herbal, hingga sembako.
Kawasan Ketandan ini kemudian menjadi daerah cagar budaya Pecinan di Kota Jogja. Sejak 2006 setiap menyambut Imlek, Kampung Ketandan menggelar Pekan Budaya Tionghoa Yogyakarta (PBTY).
(ams/rih)