Kantor PSSI di GBK Arena, Jakarta, digeruduk kelompok suporter Timnas Indonesia Ultras Garuda. Para suporter menyerukan agar Ketum PSSI Erick Thohir mundur.
Dilansir detikSepakbola, ratusan suporter Utras Garuda memadati gerbang GBK Arena, Jumat (14/11/2025) siang. Beberapa di antaranya melakukan orasi dan menyampaikan tuntutan.
Aksi ini merupakan bentuk luapan kekecewaan atas kegagalan Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia 2026. Mereka meminta Erick Thohir mundur dan menuntut revolusi total di PSSI.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kami meminta tuntutan kepada PSSI agar segera revolusi total. Hari ini Ultras Garuda meminta Erick Out. Jika tidak mampu silakan pergi," kata salah satu orator.
Kelompok yang mendiami tribune selatan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) itu juga menyebarkan pesan-pesan selebaran. Aksi berakhir pukul 16.15 WIB dan tidak ada pengurus PSSI maupun Erick Thohir yang menemui peserta aksi.
(aku/apu)











































