Beredar Video Pengeroyokan Pelajar di Jalanan Jogja, Pelaku Diburu

Beredar Video Pengeroyokan Pelajar di Jalanan Jogja, Pelaku Diburu

Adji G Rinepta - detikJateng
Jumat, 24 Mar 2023 13:46 WIB
Garis polisi, police line. Rachman Haryanto /ilustrasi/detikfoto
Beredar Video Pengeroyokan Pelajar di Jalanan Jogja. Foto Ilustrasi / Rachman Haryanto
Jogja -

Sempat beredar video pengeroyokan di Kota Jogja. Belakangan diketahui korbannya seorang pelajar.

Saat dimintai konfirmasi soal peristiwa tersebut, Kasi Humas Polresta Jogja AKP Timbul Sasana Raharjo mengatakan pengeroyokan itu terjadi pagi tadi di kawasan Jetis, Kota Jogja.

"Benar telah terjadi pengeroyokan yang berakibat korban mengalami luka-luka pada hari Jumat tanggal 24 Maret 2023 sekira pukul 05.20 WIB, di depan Salon Rias Pengantin Talita Ayu, Jalan Tentara Rakyat Mataram, Bumijo, Jetis, Kota Jogja," ujar Timbul melalui keterangan tertulis kepada wartawan, Jumat (24/3/2023).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Atas kejadian tersebut, Timbul menyampaikan, telah diidentifikasi satu korban berinisial NH (15). Korban adalah seorang pelajar yang beralamat di Kemantren Kraton, Kota Jogja.

"Saat ini korban masih dalam penanganan di Rumah Sakit Sardjito," terang Timbul.

ADVERTISEMENT

Timbul melanjutkan, pihaknya masih dalam proses pengejaran dengan melakukan penyelidikan terkait identitas terduga pelaku.

"Untuk pelaku sementara masih dalam penyelidikan," tutupnya.

Untuk diketahui, sempat beredar di media sosial rekaman video pendek yang menunjukkan peristiwa dugaan pengeroyokan. Lokasi kejadian terlihat di pinggir jalan dan kondisi sekitar masih gelap. Dalam video itu tidak tampak jelas peristiwa pengeroyokan terjadi. Kini postingan itu sudah tidak bisa diakses lagi.




(rih/dil)


Hide Ads