Jokowi Sebut Beri Hadiah Pernikahan Kaesang-Erina

Jokowi Sebut Beri Hadiah Pernikahan Kaesang-Erina

Paradisa Nunni Megasari - detikJateng
Sabtu, 10 Des 2022 17:06 WIB
Kaesang dan Erina usai menjalani akad nikah di Yogyakarta.
Pernikahan Kaesang Pangarep dengan Erina Gudono. Foto: Dok. Instagram Bride Story, Morden.co
Sleman -

Putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kaesang Pangarep telah usai melangsungkan akad nikah dengan Erina Sofia Gudono hari ini. Jokowi mengaku memberikan hadiah pernikahan untuk pasangan Kaesang dan Erina.

Hal itu diungkap Jokowi usai melaksanakan serangkaian upacara adat akad nikah hingga panggih di pernikahan putranya, Kaesang di Pendopo Royal Ambarrukmo hari ini Sabtu (10/12/2022).

"Hadiah (berupa) cinta," kata Jokowi yang didampingi Iriana kepada wartawan di depan Pendopo Royal Ambarrukmo.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Jokowi juga mengungkap pesannya untuk Kaesang. Ia menasihati Kaesang agar lebih serius, karena saat ini, putranya itu sudah memiliki istri.

"Secara khusus tadi saya sampaikan pada Kaesang, Kaesang ini kan senangnya slengekan dan tidak serius. Nah, ini sudah punya istri, saya sampaikan lebih serius sedikit saja. Jangan terlalu serius, nanti cepat tua," kata Jokowi.

ADVERTISEMENT

Jokowi dan Iriana mengaku senang dan bahagia atas kelancaran prosesi akad nikah Kaesang dan Erina.

"Senang, bahagia, lega, plong," kata Jokowi.

Jokowi juga menyebut ia dan rombongan keluarga langsung bertolak ke Solo sore ini untuk bersiap diri untuk acara tasyakuran pernikahan Kaesang-Erina besok Minggu (11/12) di Puro Mangkunegaran.

Kaesang dan Erina Resmi Menikah

Kaesang dan Erina resmi menjadi pasangan suami istri usai putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu melafalkan ijab kabul pukul 13.40 WIB. Kakak Erina, Allen Gudono, bertindak sebagai wali Erina, sedangkan prosesi akad nikah tersebut dipandu oleh Ketua KUA Depok, Sleman, Muhammad Wiyono.

Kakak Erina membacakan maskawin Kaesang, yaitu uang sebesar Rp 300 ribu serta logam mulia sebesar 10, 12, 20, dan 22 gram.

"Saya terima nikahnya Erina Sofia Gudono binti Haji Muhammad Gudono dengan maskawin seperangkat alat salat dan maskawin tersebut dibayar tunai," kata Kaesang di Pendopo Agung Royal Ambarrukmo, Sabtu (10/12).

Lafal ijab kabul Kaesang tersebut pun dinyatakan sah oleh kedua saksi dari pihak Erina dan Kaesang, yaitu Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno dan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Mochamad Basuki Hadimoeljono.




(ahr/dil)


Hide Ads