Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan mengikuti Salat Id di Istana Kepresidenan Gedung Agung Yogyakarta, Senin (2/5/2022).
"(Presiden Jokowi Salat Id di) Istana Jogjakarta," kata Kepala Sekretariat Presiden (Kasetpres), Heru Budi Hartono seperti dikutip dari detikNews, Minggu (1/5/2022).
Salat Id di Gedung Agung itu akan dipimpin oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama DIY, Masmin Afif selaku imam sekaligus khotib.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Diketahui, Jokowi sudah tiba di Jogja sejak Sabtu kemarin. Beberapa saat kemudian, dia membagikan sembako untuk masyarakat di sekitar kompleks Gedung Agung.
Hari ini, Jokowi kembali membagikan sembako untuk masyarakat. Kali ini, pembagian sembako dilakukan di sisi barat Pasar Serangan.
Untuk berita selengkapnya baca di sini
(ahr/rih)











































