Polda DIY menggelar rekonstruksi kasus pembunuhan dan mutilasi Ayu (34) oleh tersangka Heru Prastiyo (23). Wadireskrimum Polda DIY, AKBP K Tri Penungko menyebut ada lima lokasi reka adegan hari ini.
"Dari kejadian tersebut pada hari ini kita melaksanakan rekonstruksi di lima lokasi," kata Tri Panungko kepada wartawan, Rabu (12/4/2023).
Tri menjelaskan rekonstruksi dilakukan di parkiran RS Bethesda, kemudian bergeser ke warung mi atau warmindo di Jalan Kaliurang.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Setelah itu rekonstruksi dilakukan di mes persewaan tenda di Ngemplak, lalu bergeser ke toko bangunan.
"Setelah itu kita ke TKP pembunuhan di penginapan Wisma Anggun 2. Untuk hari ini ada lima lokasi kegiatan rekonstruksi tersebut," jelasnya.
Tri melanjutkan total ada 64 adegan yang bakal diperagakan tersangka Heru Prastiyo (23).
"Dari lima lokasi nanti kita akan ada 64 adegan yang dilakukan oleh pelaku atau tersangka," jelas dia.
Diberitakan sebelumnya, Ayu Indraswari (34) warga Kota Yogya, ditemukan tewas dalam kondisi termutilasi di salah satu kamar wisma di Jalan Kaliurang Km 18, Padukuhan Purwodadi, Pakem, Sleman. Jasad korban ditemukan pada Minggu (19/3) malam.
Ayu dimutilasi dalam tiga bagian besar dan 62 potongan kecil. Dari hasil pemeriksaan juga didapati luka lain.
Polisi kemudian dapat menangkap Heru Prastiyo pada Selasa (21/3) siang di salah satu rumah kerabatnya di wilayah Temanggung, Jawa Tengah.
Polda DIY pun telah melakukan pemeriksaan psikologi terhadap tersangka. Hasilnya, Heru dinyatakan tidak memiliki gangguan jiwa dan disebut berpotensi mengulangi perbuatan pidananya.
Menurut polisi, motif Heru membunuh Ayu karena masalah ekonomi. Heru disebut terjerat utang pinjaman online (pinjol). Dia membunuh Ayu untuk merampas hartanya.
(dil/ams)