Keluarga Tak Sangka Pembunuh 3 Orang Sekeluarga di Mertoyudan Anak Kedua

Keluarga Tak Sangka Pembunuh 3 Orang Sekeluarga di Mertoyudan Anak Kedua

Eko Susanto - detikJateng
Selasa, 29 Nov 2022 08:42 WIB
Lokasi penemuan tiga mayat sekeluarga di Dusun Prajenan, Desa Mertoyudan, Kecamatan Mertoyudan, Kabupaten Magelang, Senin (28/11/2022).
Rumah sekeluarga yang tewas diracun di Dusun Prajenan, Desa Mertoyudan, Kecamatan Mertoyudan, Kabupaten Magelang, Senin (28/11/2022). Foto: Eko Susanto/detikJateng
Kab Magelang -

Tiga orang terdiri dari suami, istri dan anak pertama di Mertoyudan, Magelang, tewas dibunuh dengan cara diracun. Keluarga tak menduga pelaku adalah DD (22), anak kedua korban.

Diketahui, ketiga korban yakni Abas Azhar (suami), Heri Riyani (istri) dan Dea Karunisa (anak pertama).

Kakak Heri, Agus Kustiardo (58), mengatakan pihak keluarga saat diwawancarai wartawan di rumah duka pada Senin (28/11) siang, belum mengetahui jika DD adalah terduga pelakunya. Ia pun tak menaruh curiga terhadap DD.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Dari awal tidak menaruh curiga terduga pelaku," kata Agus kepada wartawan usai pemakaman di Sasono Loyo Prajenan, Magelang, Senin (28/11/2022) malam.

"Kebetulan ada informasi bahwa yang bersangkutan (DD) dibawa (polisi). Kalau aparat sudah membawa seseorang kan berarti sudah punya keyakinan, sudah melalui alat bukti. Alat bukti kan sudah kuat, akhirnya dibawa," ujarnya.

ADVERTISEMENT

Setelah mengetahui terduga pelakunya adalah DD, Agus mengaku perasaannya hancur.

"Wah ya hancur, bagaimanapun sekalipun pelakunya anaknya, tapi kan yang dibunuh adik saya. Secara manusiawi kan gitu. Siapa yang meninggal, yang dibunuh adik saya. Saya merasa sangat kehilangan," tutur Agus.

"Dia (DD) itu akhir-akhir ini overlap. Setahu saya dia ini kok banyak menghambur-hamburkan uang," ujarnya.

Keluarga pun sangat berduka atas kejadian tersebut. Pihak keluarga menyerahkan proses hukum ke polisi.

"Kalau masalah seperti ini menyangkut pelanggaran hukum. Dengan kejadian ini, tuduhan apa dari pihak penegak hukum kan yang dituduhkan pasal berapa, kita manut aja," jelasnya.

Pembunuhan Tragis Sekeluarga oleh Anak Kedua di Mertoyudan Magelang

Polisi telah mengamankan satu orang yang diduga menjadi pelaku pembunuhan terhadap tiga orang sekeluarga di Prajenan, Mertoyudan, Kabupaten Magelang. Terduga pelaku itu ternyata merupakan anak kedua korban.

"Saksi 1 telah mengakui melakukan pembunuhan dengan cara mencampuri minuman teh hangat dan es kopi dengan racun yang dibeli secara online," kata Kabid Humas Polda Jawa Tengah Kombes Iqbal Alqudusy dalam keterangannya, Senin (28/11).

Seperti diketahui, korban adalah Abas Azhar (suami), Heri Riyani (istri) dan Dea Karunisa (anak pertama). Sedangka saksi 1 atau terduga pelaku berinisial DD (22) merupakan anak kedua.

Saat ini DD diamankan di Polresta Magelang untuk pemeriksaan lebih lanjut. Sedangkan ketiga korban sudah dimakamkan Senin (28/11) malam.




(rih/rih)


Hide Ads