Adu Banteng Aerox Vs Xenia di Kembanglimus Magelang, Pemotor Tewas

Adu Banteng Aerox Vs Xenia di Kembanglimus Magelang, Pemotor Tewas

Eko Susanto - detikJateng
Minggu, 09 Nov 2025 11:49 WIB
Situasi TKP kecelakaan sepeda motor Yamaha Aerox dan mobil Daihatsu Xenia di Jalan Raya Borobudur-Salaman, Kembanglimus, Borobudur, Kabupaten Magelang, Minggu (9/11/2025).
Situasi TKP kecelakaan sepeda motor Yamaha Aerox dan mobil Daihatsu Xenia di Jalan Raya Borobudur-Salaman, Kembanglimus, Borobudur, Kabupaten Magelang, Minggu (9/11/2025). Foto: dok. Humas Polresta Magelang
Magelang -

Kecelakaan maut yang melibatkan sepeda motor Yamaha Aerox dengan mobil Daihatsu Xenia terjadi di Jalan Raya Borobudur-Salaman, Kembanglimus, Kecamatan Borobudur, Kabupaten Magelang pagi tadi. Akibat kecelakaan ini satu orang pengendara sepeda motor meninggal di rumah sakit.

Kecelakaan tersebut terjadi sekitar pukul 06.00 WIB. Dalam kecelakaan ini melibatkan sepeda motor Yamaha Aerox AA 5461 BT dikendarai RS (20) warga Kajoran, Kabupaten Magelang. Kemudian, mobil Daihatsu Xenia AA 1547 TC dikemudikan AD (41) warga Purworejo, Kabupaten Purworejo.

Kanit Gakkum Sat Lantas Polresta Magelang, Ipda Ricky S Hartono, saat dimintai konfirmasi membenarkan adanya kejadian tersebut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Semula sepeda motor berjalan dari arah Borobudur menuju Salaman dengan kecepatan sedang. Sesampainya di lokasi berjalan terlalu ke kanan. Bersamaan dari arah berlawanan (Salaman menuju Borobudur) berjalan mobil Daihatsu Xenia karena jarak sudah dekat terjadi kecelakaan," kata Ricky dalam pesannya kepada detikJateng, Minggu (9/11/2025).

ADVERTISEMENT

"Betul (motor hancur dan adu banteng)," sambung Ricky.

Akibat kejadian ini, kata Ricky, pengendara sepeda motor mengalami luka cedera kepala dan patah tulang paha kaki kiri. Kemudian dibawa ke RSUD Muntilan.

"Korban meninggal di rumah sakit," imbuhnya.

Atas kejadian tersebut petugas mengamankan sepeda motor Yamaha Aerox dan mobil Daihatsu Xenia. Kemudian dibawa menuju Mako Unit Gakkum Sat Lantas Polresta Magelang di Jagoan.




(apu/apu)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads