Detik-detik Waisak 2569 BE/2025 jatuh nanti malam pada pukul 23.55.29 WIB. Puncak perayaan Tri Suci Waisak 2569 BE/2025 berlangsung di Candi Borobudur, Kabupaten Magelang. Berikut rangkaian menjelang detik-detik Waisak.
Koordinator Humas Waisak Nasional 2569 BE/2025, Eric Fernando, mengatakan mulai pukul 12.00 WIB, umat sudah mulai berkumpul di Candi Mendut.
"Dari jam 12.00 WIB, umat sudah berkumpul di Candi Mendut membacakan paritta-paritta suci dibimbing biksu sangha. Lalu, jam 14.00 WIB, akan mulai prosesi (kirab dari Candi Mendut menuju Candi Borobudur)," kata Eric saat dihubungi detikJateng, Senin (12/5/2025).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Untuk kirab sendiri, kata Eric, diperkirakan mulai dari pukul 14.00 sampai 16.00 WIB. Nantinya, selesai kirab sekitar pukul 16.30 WIB sampai selesai dilakukan puja bakti menyambut detik-detik Waisak.
"Kirab Waisak dari Candi Mendut menuju Candi Borobudur. Iring-iringan mobil hias dan barisan umat berjalan kaki menuju Borobudur dalam semangat kebersamaan," jelas Eric.
"Pukul 16.30 WIB sampai selesai di zona 1 atau pelataran Candi Borobudur ada puja bakti menyambut detik-detik Waisak 23.55.29 WIB. Selain itu, zona 2 atau Taman Lumbini Candi Borobudur juga dilangsungkan puja bakti di tenda majelis-majelis menyambut puncak Waisak," tambah Eric.
Kemudian pada pukul 18.00 sampai 20.00 WIB, katanya, di Marga Utama Candi Borobudur akan dilangsungkan penerbangan lampion untuk sesi pertama. Kemudian yang sesi kedua berlangsung pukul 21.00 sampai 22.30 WIB.
Sejumlah Menteri Bakal Hadir
Eric mengatakan, untuk tamu VVIP ada sejumlah menteri yang akan hadir saat menjelang detik-detik Waisak 2569 BE/2025. Para menteri tersebut sudah konfirmasi mau hadir di Candi Borobudur.
"Hari ini berdasarkan informasi yang diterima oleh tim protokol ada beberapa pejabat tinggi yang sudah konfirmasi hadir. Yang pertama yaitu Utusan Khusus dari Perserikatan Bangsa-bangsa (PBB), Direktur Pusat Informasi PBB Bapak Miklos Gaspar," kata Eric.
"Kemudian Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan Bapak Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Menteri Agama Bapak Nasaruddin Umar, Menteri Kebudayaan Bapak Fadli Zon serta Wakil Menteri Ekonomi Kreatif Ibu Irene Umar serta Wakil Gubernur Jawa Tengah Bapak Taj Yasin Maimoen," pungkasnya.
(apu/apu)