Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka kembali mengajukan anggaran untuk revitalisasi Velodrome Manahan, Solo. Pengajuan anggaran itu sebetulnya sudah pernah dilakukan Gibran saat Musrenbang pada tahun 2023 ke Gubernur Jawa Tengah sebelumnya, Ganjar Pranowo, saat Musrenbang Provinsi di Sragen.
Dalam paparannya, Gibran mengatakan anggaran yang diajukan naik Rp 5 miliar, yakni dari Rp 30 miliar menjadi Rp 35 miliar. Gibran meminta perhatian kepada Pj Gubernur Jawa Tengah Nana Sudjana untuk memberikan atensi khusus terhadap Velodrome.
"Manahan sendiri masih ada satu tempat yang mungkin perlu sentuhan dan atensi khusus dari Pemerintah Provinsi, yaitu adalah Velodrome," kata Gibran di paparannya, Kamis (29/5/2024).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu mengaku bahwa Velodrome belum pernah direvitalisasi sejak era Presiden Soeharto. Sehingga ia meminta untuk direvitalisasi. Mengingat, saat ini Stadion Manahan sering digunakan event internasional.
"Velodrome belum pernah direvitalisasi, disentuh sejak zaman Pak Harto. Kami mohon ke depan selain Solo, karena Solo sering jadi event sepak bola, memberikan efek positif pertumbuhan ekonomi, Velodrome disentuh juga saya yakin ke depan baik juga, ini salah satu tujuan kami membranding sebagai Kota Olahraga," bebernya.
Selain itu, Gibran juga memaparkan mengenai Rumah Tak Layak Huni yang selama ini juga dibantu dari CSR dan swasta.
"Tapi jika ada dorongan dari provinsi akan membantu kami. Karena sekali lagi yang namanya stunting yang kita intervensi buka. Hanya ibu hamil dan anaknya saja tapi juga lingkungan kompleks perumahan, kalau perumahan baik akan mengurangi stunting di Solo," bebernya.
Sementara itu untuk pembangunan, Gibran memaparkan pembangunan Pasar Kabangan dan peningkatan saluran Jalan Samanhudi untuk mengurangi banjir di area tersebut.
"Ini sudah sering kami usulkan, salah satu yang urgent peningkatan Jalan Samanhudi untuk mengurangi banjir di area tersebut. Lalu pembangunan Pasar Kabangan, kalau Pasar Kabangan sudah akan kami gabung dengan Pasar Jongke, lalu bekas lahan ini kami gunakan tempat parkir bus, travel ke wisata Batik Laweyan," pungkasnya.
Dari catatan detikJateng, Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka sempat mengusulkan renovasi Velodrome Manahan saat Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Wilayah Solo Raya ke Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo pada tahun 2023.
Gibran mengaku mendapat banyak keluhan masyarakat terkait gelanggang olahraga balap sepeda dan sepatu roda itu.
"Usulan prioritas kami ini kita punya Velodrome, di mana Pak ini kayaknya dari zaman saya TK atau SD belum pernah disentuh kembali. Jadi mohon izin Pak Gubernur untuk membantu untuk meng-upgrade Velodrome yang ada di Manahan ini, ini sejalan dengan isi-isi Kota Solo yang sedang di-branding sebagai kota destinasi wisata olahraga," kata Gibran di Sasana Manggala Sukowati, Sragen, Senin (13/3/2023).
(apu/aku)