Perdana Tahun Ini! Sambang Warga Klaten Digelar Besok di Pluneng Kebonarum

Perdana Tahun Ini! Sambang Warga Klaten Digelar Besok di Pluneng Kebonarum

Arina Zulfa Ul Haq - detikJateng
Kamis, 16 Mei 2024 16:12 WIB
Pemkab Klaten
Foto: Arina Zulfa Ul Haq/detikcom
Jakarta -

Program Sambang Warga Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Klaten akan kembali digelar tahun ini. Sambang Warga akan digelar perdana tahun ini besok, di Desa Pluneng, Kecamatan Kebonarum, Kabupaten Klaten.

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (Dispermasdes) Klaten, Wahyuni Sri Rahayu mengatakan kegiatan Sambang Warga di Pluneng Jumat (17/5/2024) besok akan membuka tahun kedua gelaran Sambang Warga Kabupaten Klaten.

Sambang Warga menjadi program Pemkab Klaten yang bertujuan mempererat silaturahmi Pemkab Klaten dengan masyarakat desa. Segala keluhan dari masyarakat bisa tersampaikan lewat kegiatan tersebut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Bupati bisa menyerap aspirasi baik itu dari kepala desa ataupun dari masyarakat. Tujuannya agar Bupati lebih akrab, lebih dekat dengan masyarakat yang berada di desa yang dikunjungi Bupati dengan sambang warga," kata Wahyuni di Kantor Dispermades, Kamis (16/5/2024).

"Sehingga nanti pemerataan pembangunan yang di desa itu bisa dirasakan masyarakat langsung, karena keluhan dari masyarakat itu nanti akan menjadi satu kajian dalam pembangunan di Kabupaten Klaten," sambungnya.

ADVERTISEMENT

Selain bisa menyerap aspirasi dari masyarakat, Sambang Warga juga bisa mendekatkan layanan dari berbagai Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kabupaten Klaten kepada masyarakat. Sebab, masyarakat bisa mencoba berbagai layanan yang akan dihadirkan dalam sambang warga, mulai dari layanan kesehatan dari RSUD Bagas Waras hingga layanan dari Dukcapil.

Wahyuni mengungkapkan hal yang menjadi fokus utama Sambang Warga yakni keluhan maupun saran dari masyarakat. Oleh karena itu, nantinya Sambang Warga bisa diikuti seluruh masyarakat Kecamatan Kebonarum, tak hanya dari Desa Pluneng saja.

Wahyuni menjelaskan Sambang Warga direncanakan akan dilangsungkan dua kali seminggu. Ia berharap, gelaran Sambang Warga esok bisa berjalan lancar.

"Lah ini menjadi satu fokus Bupati untuk bisa apa memperhatikan betul, kaitannya dengan keluhan-keluhan yang ada di desa, ini akan menjadi bahasan di tingkat kabupaten, akan menjadi skala prioritas untuk pembangunan tahun berikutnya," tuturnya.

Hal tersebut dibenarkan Sekretaris Daerah (Sekda) Klaten, Jajang Prihono. Ia mengatakan, Sambang Warga menjadi kegiatan rutin tahunan Pemkab Klaten dalam rangka menyerap aspirasi, menerima masukan, permohonan, serta melihat kondisi masyarakat secara langsung.

"Karena dari situ berangkat awalnya perencanaan. Itu akan tahu apa sih yang diperlukan desa, wilayah, jadi nawaitunya seperti itu. Silakan masyarakat ikut, saya mohon izin menyampaikan karena ini agenda yang cukup penting, masyarakat bisa berperan aktif di dalamnya," kata Jajang.

Ia pun mengajak masyarakat Desa Pluneng dan sekitarnya, untuk turut serta dalam gelaran Sambang Warga esok. Dengan begitu, masyarakat dan jajaran Pemkab Klaten bisa berdiskusi demi membangun Klaten yang lebih maju, mandiri, dan sejahtera.

"Harapannya tentu apa yang dibutuhkan wilayah dengan yang kita rencanakan ini linier. Jadi apa yang kita rencanakan sesuai dengan kebutuhan masyarakat. Kedua tentu harapannya akan tumbuh titik-titik ekonomi yang baik, karena di sambang warga itu semua potensi keluar," harapnya.

"Ketiga tentu ada kedekatan antara masyarakat dengan pemimpin. Masyarakat tidak canggung menyampaikan apapun pada pemimpin itu yang penting itu, pola komunikasi yang bagus," sambungnya.




(akn/ega)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads