Mobil Sedan Berisi 5 Orang Nyemplung Sungai Usai Wisata ke Rawa Jombor Klaten

Mobil Sedan Berisi 5 Orang Nyemplung Sungai Usai Wisata ke Rawa Jombor Klaten

Achmad Hussein Syauqi - detikJateng
Minggu, 14 Apr 2024 23:08 WIB
Mobil Jazz diangkat dari sungai Dusun Karangmojo, Desa Karangpakel, Kecamatan Trucuk, Klaten.
Mobil Jazz diangkat dari sungai Dusun Karangmojo, Desa Karangpakel, Kecamatan Trucuk, Klaten. Foto: Dok. Patroli Polsek Trucuk
Klaten -

Kecelakaan tunggal terjadi di jalan Desa Karangpakel, Kecamatan Trucuk, Klaten. Mobil Jazz masuk sungai setelah berwisata ke Rawa Jombor, Kecamatan Bayat, Klaten.

"Keterangan pengemudi itu tadi dari rawa Jombor mau pulang ke Sukoharjo. Pengemudi menggunakan google map," jelas Kapolsek Trucuk AKP Suharto kepada detikJateng, Minggu (14/4/2024) malam.

Kecelakaan terjadi, ungkap Suharto, sekitar pukul 18.00 WIB. Dugaan sementara penyebabnya karena pengemudi mobil kurang fokus berkendara.

"Pengendara mungkin kurang fokus mengambil jalan terlalu ke kiri. Kemudian secara refleks banting ke kiri tapi kebablasan ke sungai," kata Suharto.

Mobil tersebut, sambung Suharto, berisi satu keluarga dengan lima penumpang. Akibat kejadian tersebut hanya kerusakan materi dan tidak ada yang terluka.

"Kerusakan hanya radiator bocor. Penumpang lima orang satu keluarga dan tidak ada yang luka, sudah dievakuasi tadi kita ke lokasi dan masyarakat diimbau untuk tetap berhati-hati berkendara," imbuh Suharto.

Kadus 1 Desa Karangpakel, Suparji menyampaikan kecelakaan tunggal tersebut terjadi saat petang. Kejadian di Dusun Karangmojo, Desa Karangpakel.

"Kejadian di Dusun Karangmojo tadi. Sudah dievakuasi mobilnya, Kapolsek tadi juga di lokasi kejadian," ungkap Suparji kepada detikJateng.




(cln/cln)


Hide Ads