20 Maret 2024 Hari Dongeng Sedunia: Ini Sejarah, Tema dan Cara Memperingati

20 Maret 2024 Hari Dongeng Sedunia: Ini Sejarah, Tema dan Cara Memperingati

Roosita Afrilia Hasna Kusuma - detikJateng
Rabu, 20 Mar 2024 09:10 WIB
Twibbon Hari Dongeng Sedunia 2023
Hari Dongeng Sedunia. Foto: Twibbonize
Solo -

Apakah detikers tahu kalau ada peringatan Hari Dongeng Sedunia? Hari Dongeng Sedunia diperingati pada tanggal 20 Maret di setiap tahunnya.

Peringatan Hari Dongeng Sedunia ini bertujuan untuk mengapresiasi karya dongeng, seniman di baliknya, dan juga para pendengar maupun pembaca dongeng. Selain itu, Hari Dongeng Sedunia juga bertujuan untuk mengenalkan berbagai budaya, ras, dan bahasa setiap karya dongeng itu dibuat kepada sebanyak-banyaknya orang.

Lantas bagaimana sejarah, tema, dan cara memperingati Hari Dongeng Sedunia? Mari mengenal Hari Dongeng Sedunia melalui artikel ini.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sejarah Hari Dongeng Sedunia

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) dongeng merupakan cerita yang tidak benar-benar terjadi (terutama tentang kejadian zaman dulu yang aneh-aneh). Hal tersebut bermakna, bahwa dongeng merupakan sebuah cerita fiktif yang dibuat untuk menggambarkan bagaimana imajinasi terhadap suatu peristiwa terjadi di zaman dahulu.

Adanya peringatan Hari Dongeng Sedunia yang diperingati setiap tanggal 20 Maret ini tidak lepas dari sejarah yang melatarbelakanginya. Dilansir laman Universitas Brawijaya, bermula dari peringatan Hari Dongeng Nasional yang ada di Swedia, atau yang biasa dikenal dengan sebutan 'Alla Berattares Dag' yang berarti 'Hari semua pendongeng' diperingati setiap tahunnya pada tahun 1991.

ADVERTISEMENT

Kemudian para pendongeng Australia juga mulai memperingati hari dongeng pada tahun 1997, selama lima minggu berturut-turut. Diikuti oleh pendongeng-pendongeng di negara-negara Amerika Latin pada tahun yang sama, mereka pun turut merayakan Hari Dongeng Nasional mereka.

Pada tahun 2002, pendongeng yang berasal dari Skandinavia membuat media sebagai wadah bagi pendongeng di seluruh dunia untuk bercerita melalui website yang bernama Ratatosk. Populernya website tersebut pada tahun 2003, menjadikan pada tanggal 20 Maret ditetapkan sebagai Hari Dongeng Sedunia.

Tema Hari Dongeng Sedunia

Setiap tahunnya, tema yang dibawa untuk memperingati hari dongeng ini divoting oleh kebanyakan pendongeng aktif yang berkumpul melalui grup Facebook resmi. Dikutip dari laman International Storyteller, 'Building Bridges' yang artinya 'Membangun Jembatan' adalah tema yang dibawakan pada Hari Dongeng Sedunia tahun 2024 ini.

Para pendongeng dibebaskan untuk membuat maupun memilih dongeng karyanya yang sejalan dengan tema tahun ini, yaitu Bridging Bridges. Dari cerita dongeng tersebut akan budaya, ras, dan bahasa dari berbagai pendongeng di seluruh dunia yang akan diperkenalkan kepada seluruh dunia.

Cara Memperingati Hari Dongeng Sedunia

Dalam peringatan Hari Dongeng Sedunia, banyak cara dan hal-hal yang bisa dilakukan untuk memperingatinya. Masih mengutip laman International Storyteller, berikut merupakan tujuh aktivitas yang dapat dilakukan saat Hari Dongeng Sedunia diperingati:

  1. Memberikan kejutan di sekolah. Para pendongeng bisa membuat sebuah kejutan yang di dalamnya memuat kegiatan mendongeng.
  2. Menceritakan dongeng tentang peristiwa penting yang ada di sekitar pendongeng.
  3. Melakukan sebuah cerita berjalan. Apa itu? Para pendongeng bisa mendongeng di salah satu satu sudut jalan dan mendongeng di tempat tersebut. Hal ini tentunya akan menarik perhatian dan tujuan peringatan Hari Dongeng Sedunia dapat tersampaikan.
  4. Menggabungkan mendongeng dengan kegiatan kesenian lainnya. Seperti misalnya mendongeng bersama seorang penari atau mungkin mendongeng di museum.
  5. Pendongeng mengkombinasikan dengan serba serbi restoran. Seperti misalnya menggabungkan dongeng Jawa dengan musik Jawa dan makanan khas Jawa.
  6. Membuat sebuah event dengan perpustakaan sekolah.
  7. Membagikan cerita dongeng di rumah pendongeng senior.

Nah itu tadi merupakan sejarah, tema, dan cara memperingatinya yang bisa dilakukan detikers saat peringatan Hari Dongeng Sedunia pada tanggal 20 Maret 2024. Semoga bermanfaat, ya!

Artikel ini ditulis oleh Roosita Afrilia Hasna Kusuma, peserta program Magang Bersertifikat Kampus Merdeka di detikcom.




(apl/apl)


Hide Ads