Hujan disertai angin kencang di Klaten menyebabkan sebuah pohon besar di jalur Kalikotes-Trucuk, Klaten, tumbang. Mobil yang sedang melintas tertimpa pohon tersebut.
"Tidak ada korban luka, penumpangnya dua orang selamat. Pengemudinya pegawai bank," ungkap Kapolsek Trucuk AKP Suharto kepada detikJateng, Rabu (10/1/2024) sore
Dijelaskan Suharto, hujan yang disertai angin terjadi sekitar pukul 16.00 WIB. Mobil Ertiga yang ditumpangi dua orang tersebut melaju dari arah timur ke barat.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Melaju dari arah Timur ke Barat atau dari Desa Wanglu ke arah Kalikotes, tapi lokasi kejadian masuk Desa Karangpakel, Kecamatan Trucuk," jelas Suharto.
Setiba di lokasi, lanjut Suharto, pohon trembesi di tepi jalan mendadak ambruk. Batang pohon menimpa bodi mobil bagian tengah.
"Yang kena bagian tengah, sedang penumpang di depan semua. Pohon jenis munggur atau trembesi, saat kejadian hujan sebenarnya mulai reda tapi mungkin pohon tidak kuat," papar Suharto.
Selain itu, hujan disertai angin kencang itu juga membuat sebuah baliho ambruk. Beruntung tidak ada korban dalam peristiwa itu.
"Hujan dan angin menyebabkan baliho di jalan Jogja-Solo hampir roboh, ukuran sekitar 4x 8 meter. Tadi ditangani dengan mobil crane sendiri," ungkap anggota regu Pemadam Kebakaran Pemkab Klaten, Tri Hatmoko.
Menurut Tri, tidak ada korban jiwa atau luka dari kejadian baliho ambruk itu karena baliho tertahan tidak roboh total. Hujan merata.
"Selain baliho ada beberapa pohon tumbang dan kabel telepon tertimpa. Hujan cukup merata," imbuh Tri.
(ahr/ahr)