Ditutup sejak Mei 2023, Simpang Joglo akhirnya dibuka kembali untuk pertama kalinya, Selasa (5/12/2023) malam. Meski hanya dibuka sementara, ratusan Solo begitu antusias menyambut pembukaan tersebut. Ada juga warga membawa poster berisi ucapan terimakasih kepada Wali Kota Solo Gibran.
Pantauan detikJateng, masyarakat Solo mulai memadati area sekitar Simpang Joglo sejak pukul 21.00 WIB. Mereka begitu antusias melihat detik-detik dibukanya Simpang Joglo yang ditutup sejak pertengahan Mei 2023 lalu.
"Mau lihat soalnya kan sudah lama ditutup, terus agak kaget ternyata yang nonton ramai banget," tutur Marlina (19), warga Jebres yang turut menonton pembukaan Simpang Joglo, Selasa (5/12).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Begitu pula Ahmad (35), warga Sekip yang tengah melewati Jalan Sumpah Pemuda, dan mendapati suasana ramai di sekitar Simpang Joglo.
"Tahunya dari orang-orang, ternyata Simpang Joglo mau dibuka, terus anak ingin lihat, jadi ke sini," ungkap pria yang menonton bersama anak dan istrinya itu.
![]() |
Ia pun ikut senang dengan dibukanya Simpang Joglo yang berlokasi di Kadipiro, Kecamatan Banjarsari itu.
"Karena ibaratkan sudah lama ditutup, orang-orang biasanya muter, sekarang sudah tidak perlu," tuturnya.
Saat pembukaan Simpang Joglo yang dilakukan tepat pukul 22.00 WIB pun tampak sejumlah masyarakat membentangkan poster bertuliskan terima kasih kepada Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka.
"Saya membaca beberapa poster yang saya baca, mereka berterima kasih sekali kepada Mas Gibran karena pembangunan-pembangunan di Solo yang sudah terlaksana ini," ujar Tri Suwung (45), warga sekitar yang turut menonton.
Ia pun turut bangga dan mengapresiasi proyek-proyek Gibran yang sudah ataupun sedang dilaksanakan. Tri berharap, dengan dibukanya Simpang Joglo ini dapat semakin memudahkan aktivitas masyarakat sekitar.
Saat pembukaan kondisi lalu lintas di Simpang Joglo sempat macet sekira 10 menit. Hal ini karena padatnya kendaraan warga yang antusias menonton momen pembukaan tersebut. Selain itu, terpantau beberapa kendaraan dengan sumbu di atas 3 meter nekat melintasi Simpang Joglo.
![]() |
Padahal jenis kendaraan tersebut tidak diperbolehkan untuk melintas di Simpang Joglo. KBO Satlantas Polresta Solo, Iptu Dewi mengatakan, akan melakukan evaluasi terkait adanya kendaraan golongan
"Nanti evaluasi, beberapa hari setelah buka apakah masih ada (kendaraan sumbu 3 yang melintas), yang jelas golongan 3, 4, 5 kan tidak boleh, tapi ini masih ada," tuturnya.
Dewi mengatakan, sudah ada delapan personel yang diturunkan untuk mengatur lalu lintas di Simpang Joglo. Ia turut berterima kasih kepada masyarakat yang tetap tertib saat pembukaan Simpang Joglo pukul 22.00 WIB tadi.
"Masyarakat tadi hanya ingin melihat, melintas, semua berjalan dengan tertib, tidak ada apa-apa," imbuhnya.
(apl/apl)