Cawapres yang juga Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, masih berkantor di Balai Kota Solo di hari pertama masa kampanye. Gibran tiba di Balai Kota Solo sekitar pukul 08.45 WIB.
Pantauan detikJateng, Selasa (28/11/2023), Gibran tampak memakai baju putih dengan tulisan Solo Safari di dada sebelah kanan. Selain itu tampak Gibran membawa tas ransel berwarna hitam.
Putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu mengaku tidak menjalani kampanye di hari pertama itu. Iya mengaku masuk kerja sebagai Wali Kota Solo seperti biasa.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Ngantor biasa saja nggih," katanya di Balai Kota Solo, Selasa (28/11/2023).
Ditanya mengenai rencana daerah di luar Solo yang akan dikunjungi saat kampanye, Gibran mengaku tidak ada. Ia menyebut bahwa pada minggu ini fokus untuk menyelesaikan beberapa pekerjaan di Solo.
"(Ada rencana ke mana) Nggak," jawabnya.
Ditanya mengenai rencana kampanye Prabowo di hari pertama, ia enggan menyebutkan. Hal tersebut juga dikatakan Gibran mengenai alasan memilih Jabodetabek sebagai lokasi kick-off kampanye.
"Rahasia (Pak Prabowo kampanye ke mana). (Memilih Jabodetabek) Yang kayak gitu nggak perlu ditanyakan lah. Sudah (bagi tugas), hari ini nggak ada politik ya, makasih," pungkasnya.
Dilansir detikNews, Kampanye Pemilu 2024 dimulai hari ini. Ketiga pasangan capres-cawapres, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming, Ganjar Pranowo-Mahfud Md, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Cak Imin) akan memulai kampanye di titik yang berbeda.
Sebagai informasi, kampanye akan dimulai pada 28 November 2023 sampai 10 Februari 2024. Kampanye akan digelar selama 75 hari.
Kemudian pada 11 Februari 2024-13 Februari 2024 masuk masa tenang, sehingga capres dan cawapres tidak boleh lagi berkampanye. Pemungutan suara akan dilakukan 14 Februari 2024.
(sip/sip)