Muncul Baliho 'Jokowi Pilih Ganjar' di Solo, PDIP: Kami Belum Pasang Atribut

Muncul Baliho 'Jokowi Pilih Ganjar' di Solo, PDIP: Kami Belum Pasang Atribut

Tara Wahyu NV - detikJateng
Jumat, 21 Jul 2023 14:30 WIB
Baliho bergambar Ganjar Pranowo dan Jokowi di Jalan Adi Sucipto, Kamis (20/7/2023).
Baliho bergambar Ganjar Pranowo dan Jokowi di Jalan Adi Sucipto, Kamis (20/7/2023). Foto: Tara Wahyu NV/detikJateng
Solo -

Baliho bergambar Ganjar Pranowo bersama dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) terpasang di perbatasan Solo-Karanganyar, tepatnya di barat Tugu Makutho. Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Solo menyebut bukan pihaknya yang memasang.

Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) PDIP Kota Solo, Her Suprabu bahkan mengaku belum mengetahui adanya baliho tersebut.

"Nggak tahu, kita nggak ada arahan sampai sekarang belum ada arahan pemasangan baliho atau atribut-atribut partai," katanya di Balai Kota Solo, Jumat (2/17/2023).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menurutnya, sampai saat ini Bappilu PDIP Kota Solo masih fokus ke sosialisasi mengenai bakalan calon anggota legislatif. Sehingga belum ada arahan untuk pemasangan atribut untuk bakal calon Presiden Ganjar Pranowo.

"Mungkin dari relawan atau masyarakat yang bersimpati, monggo itu di luar kewenangan kami. Dari Bappilu belum ada pemasangan atribut, belum sama sekali," ungkapnya.

ADVERTISEMENT

Disinggung dengan adanya baliho tersebut apakah menjadi saingan baliho bergambar Prabowo dan Jokowi, Her enggan menjawab. Menurutnya, Jokowi merupakan tokoh bangsa dan banyak ingin dekat dengan Jokowi.

"Ya Pak Jokowi kan, beliau Presiden, tokoh bangsa pasti ingin dekat dengan beliau. Itu kan memang persepsi masyarakat Pak Jokowi selaku kader PDIP mestinya kita akan menggunakan, tapi kita selama ini belum memakai itu," pungkasnya

Diberitakan sebelumnya, usai muncul baliho dan reklame bergambar bakal calon Presiden (bacapres) Prabowo Subianto dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi), kini muncul baliho bergambar bacapres dari PDIP Ganjar Pranowo dan Jokowi.

Dari pantauan detikJateng, baliho Prabowo-Jokowi yang sempat terpasang di sejumlah sudut Kota Solo kini mulai menghilang. Di beberapa lokasi seperti di Flyover Manahan, Tugu Makuto, dan Jalan Ahmad Yani, baliho bergambar Prabowo dan Jokowi sudah dicopot. Baliho Prabowo dan Jokowi masih menyisakan satu di Jalan Letjend Sutoyo.

Sementara itu, kini muncul baliho bergambar Ganjar-Jokowi. Baliho itu muncul di Jalan Adi Sucipto tepatnya di barat Tugu Makutho.

Pantauan di lokasi, hanya ada satu baliho bergambar Ganjar dan Jokowi di sekitar jalan tersebut. Di baliho itu bergambar foto keduanya tersenyum bersandingan dengan mengenakan jas berwarna hitam. Terdapat juga tulisan 'Terus Maju Bersama Ganjar' di baliho tersebut.

Di bagian bawah baliho terlihat gambar Jokowi seperti sedang berpidato. Dan di samping gambar tersebut terlihat tulisan kalimat langsung yang menyatakan jika Jokowi memilih Ganjar sebagai penerus.

"Saya memilih Ganjar Pranowo untuk meneruskan kepemimpinan Indonesia," tulis baliho tersebut.




(ahr/dil)


Hide Ads