Dua orang wisatawan Pantai Bocor, Kebumen, terseret ombak. Satu korban berhasil diselamatkan dan satu lainnya hilang.
Korban inisial RP (17) dan I (10) warga Desa Sidomoro, Kecamatan Buluspesantren, Kebumen. Kedua korban terseret ombak Pantai Bocor, Desa Setrojenar, Kecamatan, Bulus Pesantren, Senin (24/4) sore.
"Ada lagi laka laut sore ini korban terseret ombak," kata Humas BPBD Kebumen, Heri Purwoto saat dihubungi detikJateng, Senin (24/4/2023) malam.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sebelum peristiwa itu terjadi, Heri menjelaskan, dua korban bermain dan mandi di Pantai Bocor. Nahas, ombak besar kemudian menyapu dan menyeret mereka. Korban I dapat diselamatkan, namun korban RP hilang ditelan ombak.
"Satu korban dapat diselamatkan, satu korban hilang," jelasnya.
Mendapatkan laporan tersebut, petugas dari BPBD Kebumen langsung meluncur ke lokasi untuk melakukan pencarian korban bersama tim SAR gabungan lainnya. Namun, korban belum ditemukan.
"Korban belum ditemukan," lanjutnya.
Diberitakan sebelumnya, kecelakaan laut juga terjadi pada Minggu (23/4) sore. Korban atas nama Wahyu (17) warga Desa Rowosari, Kecamatan Bonorowo, Kabupaten Kebumen. Remaja tersebut hilang terseret ombak Pantai Laguna, Desa Lembu Purwo, Kecamatan Mirit, Kebumen, dan hingga kini belum ditemukan.
(rih/rih)