2 Jam Gibran dan Selvi Sapa Warga saat Open House di Loji Gandrung

2 Jam Gibran dan Selvi Sapa Warga saat Open House di Loji Gandrung

Tara Wahyu NV - detikJateng
Sabtu, 22 Apr 2023 12:02 WIB
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka menggelar open house pertama kali di rumah dinas Loji Gandrung, Sabtu (22/4/2023).
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka menggelar open house pertama kali di rumah dinas Loji Gandrung, Sabtu (22/4/2023). Foto: Tara Wahyu NV/detikJateng
Solo -

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka menggelar open house pertama kali di rumah dinas Loji Gandrung. Open house Lebaran ini banyak dikunjungi warga.

Warga mulai mendatangi Loji Gandrung sekira pukul 09.00 WIB. Gibran dan istrinya, Selvi Ananda menyalami satu per satu warga yang datang untuk bersilaturahmi itu.

Hampir dua jam Gibran dan Selvi berdiri di depan pintu untuk menyalami warga. Raut lelah tak terlihat dari wajah Gibran dan Selvi. Sesekali Jan Ethes juga tampak berdiri di samping kedua orang tuanya itu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ditemui usai menyapa warga, Gibran mengatakan bahwa open house berjalan lancar.

"Cukup meriah, alhamdulillah semua lancar. Terima kasih untuk warga yang sudah berkenan silaturahmi di Loji Gandrung," kata Gibran, Sabtu (22/4/2023).

ADVERTISEMENT

Gibran mengatakan untuk open house kali ini banyak tokoh yang datang seperti Ketua DPC PDIP Kota Solo FX Hadi Rudyatmo, KGPAA Mangkunegoro X, dan Bupati Kendal Dico M Ganinduto.

"Kalau tidak ada COVID, tidak ada larangan pasti kita adakan. Tadi bertamu senior-senior Ketua DPC Pak Rudy, teman-teman DPRD, kepala-kepala OPD, warga masyarakat sekitar, Mas Dico dan Mbak Cacha makasih untuk kedatangannya ke Solo," tuturnya.

Sementara itu, salah satu warga Cemani, Rina mengatakan sangat senang ada open house di Loji Gandrung. Dirinya mengaku pertama kali datang ke Loji Gandung.

"Senang sekali, bisa bertemu Mas Wali, ini pertama kali datang ke Loji," ungkapnya.




(rih/rih)


Hide Ads