Check Point Pemudik Naik Motor di Pantura Brebes, Ada Layanan Pijat Gratis

wara wara

Check Point Pemudik Naik Motor di Pantura Brebes, Ada Layanan Pijat Gratis

Imam Suripto - detikJateng
Senin, 17 Apr 2023 20:29 WIB
Check Point pemudik yang naik motor di jalur Pantura, Brebes, Senin (17/4/2023).
Check Point pemudik yang naik motor di jalur Pantura, Brebes, Senin (17/4/2023). Foto: Imam Suripto/detikJateng
Brebes -

Polres Brebes, Jawa Tengah, menyediakan areal untuk check point bagi pemudik yang menggunakan sepeda motor. Selain bisa istirahat, pemudik juga bisa menikmati sejumlah layanan gratis.

Lokasi check point ini berlokasi di halaman Hotel 68 Desa Cimohong, Kecamatan Bulakamba, Brebes. Lokasi ini berada di jalur Pantura dan mudah dijangkau pemudik.

Di areal check point ini, pemudik motor diarahkan untuk mampir sekadar beristirahat setelah perjalanan dari arah Jakarta-Jawa Barat.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kasat Lantas Polres Brebes AKP Edi Sukamto mengatakan jika diasumsikan pemudik berangkat waktu subuh, umumnya para pemotor mengalami kelelahan pada sekitar pukul 10.00 WIB. Kemudian bila berangkat siang dari Jakarta, maka akan kelelahan pada sore sekitar pukul 16.00 WIB.

"Pada jam 10.00 adalah titik lelah bila mereka berangkat pagi. Kemudian pukul 16.00 juga titik lelah jika dari Jakarta siang. Selain itu, pada pukul 16.00 mereka telah berpanas-panasan di jalan, sehingga perlu istirahat sebentar," ujar Edi di sela memantau pemudik yang istirahat di lokasi check point, Senin (17/4/2023).

ADVERTISEMENT
Check Point pemudik yang naik motor di jalur Pantura, Brebes, Senin (17/4/2023).Check Point pemudik yang naik motor di jalur Pantura, Brebes, Senin (17/4/2023). Foto: Imam Suripto/detikJateng

Selama berada di lokasi itu, pemudik selain bisa beristirahat juga akan mendapat pelayanan gratis. Pelayanan itu meliputi pijat, cek kesehatan, dan makanan gratis. Kemudian untuk menjamin keamanan selama di jalan, pemudik yang rombongan akan mendapatkan pengawalan sampai kota berikutnya.

"Yang mau pijat untuk melemaskan otot, silakan. Kami buka rutin selama mudik. Di sini ada cek kesehatan pula, terus kalau mau berangkat bareng-bareng akan dikawal sampai kota berikutnya," jelas Edi.

Joko (41), salah seorang pemudik dari Jakarta tujuan Sragen mengaku berangkat mudik pakai motor bersama istri. Selama perjalanan mudik, keberadaan check point ini sangat membantu pemudik yang mengalami kelelahan. Menurutnya, dengan pijat dan urut bisa melemaskan otot lengan setelah mengendarai motor dalam waktu lama.

"Berangkat dari Jakarta siang dan memang lelah apalagi cuaca panas banget di Pantura. Untung ada check point, bisa urut dan periksa tekanan darah," ungkap Joko.




(rih/ams)


Hide Ads