Terdengar Suara Gemuruh saat Gempa Cianjur, Ternyata Ini Sumbernya

Regional

Terdengar Suara Gemuruh saat Gempa Cianjur, Ternyata Ini Sumbernya

Tim detikJabar - detikJateng
Rabu, 29 Mar 2023 16:06 WIB
Ilustrasi Gempa
Ilustrasi gempa Cianjur M 4,0 siang tadi (Foto: Getty Images/iStockphoto/Petrovich9)
Solo -

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyebut gempa berkekuatan magnitudo 4,0 yang mengguncang Cianjur, Jawa Barat, disebabkan aktivitas sesar Cugenang. Sempat terdengar suara gemuruh gegara gempa itu. Apa sebabnya?

Dilansir detikJabar, tercatat ada 534 gempa susulan akibat sesar Cugenang sejak November lalu hingga hari ini.

"Dengan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempa bumi yang terjadi merupakan jenis gempa bumi dangkal akibat aktivitas aktivitas sesar Cugenang," ujar Kepala Stasiun Geofisika BMKG Bandung Teguh Rahayu, Rabu (29/3/2023).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Teguh lalu menerangkan soal sumber suara gemuruh yang terdengar saat gempa terjadi. Menurutnya, gempa itu terjadi karena proses pergeseran batuan di bawah permukaan.

"Karena sangat dangkal sehingga terdengar, seperti gemuruh atau dentuman," terang Teguh.

ADVERTISEMENT

Dia menjelaskan gempa yang terjadi pada pukul 12.34 WIB itu menambah catatan gempa susulan akibat aktivitas sesar Cugenang. Sejak 21 November 2022 hingga siang ini, total ada 534 kali gempa susulan dengan kekuatan terbesar magnitudo 4,3 dan yang terkecil magnitudo 1,0.

"Hingga pukul 12.55 WIB tercatat sudah terjadi 534 kali gempa susulan," terangnya.

Teguh pun mengimbau masyarakat agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya.

"Tetap tenang, apabila terjadi gempa segera cari tempat aman. Jangan mudah terpengaruh informasi yang belum jelas kebenarannya," imbau Teguh.

Sebelumnya gempa bumi berkekuatan magnitudo 4,0 mengguncang Kabupaten Cianjur, Jawa Barat. Warga panik, lantaran gempa yang terasa hingga Sukabumi itu disertai dengan suara gemuruh.

Berdasarkan informasi dari BMKG, gempa yang terjadi pada pukul 12.34 Wib itu berpusat di 6.84 LS-107.8 BT atau 6 kilometer Barat Daya Kabupaten Cianjur di kedalaman 10 kilometer.




(ams/aku)


Hide Ads