Mobil Ketua GP Ansor Kalikotes Dilempar Batu, Polisi Sebut Ada Korban Lain

Mobil Ketua GP Ansor Kalikotes Dilempar Batu, Polisi Sebut Ada Korban Lain

Achmad Hussein Syauqi - detikJateng
Rabu, 22 Feb 2023 18:14 WIB
Batu bata ukuran besar yang digunakan melempar mobil Avanza.
Batu bata ukuran besar yang digunakan melempar mobil Avanza. Foto: Dok Istimewa.
Klaten - Mobil Avanza milik ketua GP Ansor Kecamatan Kalikotes, Klaten, Jawa Tengah M Fuad Nashori (36) rusak dilempar batu orang tidak dikenal (OTK). Selain mobil milik Fuad, polisi menyebut sebelumnya juga ada kejadian serupa.

"Memang benar ada dua kejadian pelemparan batu. Satunya di jalan Ponggok - Karanganom, Desa Jeblog, Kecamatan Karanganom," jelas Kapolsek Karanganom Iptu Panut Haryono kepada detikJateng, Rabu (22/2/2023) siang.

Dijelaskan Panut, kejadian pertama di Desa Jeblog menimpa mobil Agya nomor polisi AD 1682 ML. Mobil dari selatan dilempar pengendara sepeda motor dari arah berlawanan.

"Dilempar dengan batu kali. Korban sempat mengejar pelaku tetapi hilang di jalan sempit kemudian lapor ke Polsek Polanharjo tapi karena lokasi kejadian di Karanganom akhirnya lapor ke Polsek Karanganom," terang Panut.

Setelah kejadian di Desa Jeblog, sambung Panut, kejadian lagi di jalan Penggung - Jatinom dengan korban mobil Avanza. Mobil dari barat dilempar batu pengendara motor dari arah timur.

"Mobil dari arah barat dilempar batu pengendara motor dari timur. Korban melapor ke Polsek, setelah itu disusul korban mobil Agya," kata Panut.

Dugaan sementara, imbuh Panut, pelaku adalah orang yang sama karena jalurnya dari Utara ke Selatan. Keterangan saksi dan alat sudah dikumpulkan.

"Kita sedang lakukan penyelidikan, kumpulkan keterangan saksi dan bukti. Ciri ciri pelaku, dua sepeda motor, mohon doanya agar segera terungkap," imbuh Panut.

Sebelumnya diberitakan, mobil Ketua GP Ansor Kallikotes, Klaten, M Fuad Nashori (36) menjadi sasaran pelemparan batu oleh pemotor orang tidak dikenal (OTK). Aksi pelemparan batu itu membuat kaca pecah depan dan korban luka.

"Batu bata sampai masuk ke dalam mobil," kata Fuad kepada detikJateng di rumahnya di Desa Jogosetran, Kalikotes, Rabu (22/2/2023).

Fuad menceritakan aksi pelemparan batu itu terjadi sekitar 01.20 WIB dini hari tadi. Ia mengemudikan mobil Avanza AD 1766 HL bersama adik dan tetangganya, dari arah barat di jalan Penggung-Jatinom.

"Saya bertiga dengan adik dan tetangga. Kejadiannya saya dari arah barat (Jatinom) sebelum jembatan Karanganom, pelaku dari arah timur," jelas Fuad.




(apl/ahr)


Hide Ads