Malam Imlek di Solo, Warga Tumplek Blek dari Balai Kota hingga Pasar Gede

Malam Imlek di Solo, Warga Tumplek Blek dari Balai Kota hingga Pasar Gede

Tara Wahyu NV - detikJateng
Sabtu, 21 Jan 2023 21:42 WIB
Warga memadati kawasan Balai Kota Solo hingga Pasar Gede, Sabtu (21/1/2023).
Warga memadati kawasan Balai Kota Solo hingga Pasar Gede, Sabtu (21/1/2023). (Foto: Tara Wahyu NV/detikJateng)
Solo -

Perayaan malam Tahun Baru Imlek 2023 dirayakan dengan meriah di Solo. Masyarakat memadati halaman Balai Kota Solo hingga di kawasan Pasar Gede, malam ini.

Dari pantauan detikJateng, masyarakat yang datang tidak hanya dari Kota Solo namun juga dari Solo Raya. Mereka memadati di sepanjang Jalan Jendral Sudirman hingga Pasar Gede Solo.

Puncak perayaan Tahun Baru Imlek ini akan berlangsung pukul 00.00 WIB, ditandai dengan pesta kembang api selama 25 menit.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Salah satu pengunjung, Bella, warga Bibis, mengaku sengaja datang ke halaman Balai Kota Solo. Bella datang bersama keluarganya untuk menyaksikan atraksi barongsai.

"Ke sini bersama keluarga, sengaja datang mau lihat barongsai," kata Bella, Sabtu (21/1/2022) malam.

ADVERTISEMENT

Dirinya mengaku sudah menanti acara tahunan tersebut. Di mana sejak pandemi COVID-19 acara perayaan Tahun Baru Imlek memang ditiadakan.

"Tahun-tahun sebelumnya sering datang untuk nonton imlek, senang aja kita juga memeriahkan," pungkasnya.




(aku/aku)


Hide Ads