Stand makanan gratis di Stadion Sriwedari Solo menjadi sasaran para pengunjung CFD sekaligus masyarakat yang menyaksikan acara tasyakuran Kaesang Pangarep dan Erina Gudono.
Di sana ada 8 stand yang disiapkan panitia. Semua stand makanan diserbu masyarakat terlebih usai kirab keluarga Jokowi melintas.
Salah satu stand makanan udang goreng merek PMMP, tak luput dari antrian masyarakat. "Kita siapkan 2.000 porsi. Dalam waktu 1,5 jam udah habis," kata PIC PMMP, Yosepha ditemui detikJateng, Minggu (11/12/2022).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dia mengaku sudah menyiapkan standnya dari pukul 05.00 WIB. Namun makanannya baru bisa diambil sekira pukul 08.00 WIB.
"Tadi kurang pengamanan ya, massa menunggu dari pagi dan nggak sabar. Begitu dibagikan langsung berdesakan," ujarnya.
Petugas keamanan berupaya mengatur masyarakat yang mengantre makanan yang begitu antusias. Empat orang penjaga stand bahkan sampai kewalahan menyiapkan makanan hingga harus dibantu sopir dan petugas keamanan.
"Tadi dari driver dan bapak pengamanan sampai ada yang bantu, dan ngatur massa," ujarnya.
Hal senada juga diungkapkan Direktur PT Sedana Panen Sejahtera, Novan Satrianto. Dia membuka stand minuman dari sorgum.
"Kita tadi siapkan 2.000 gelas, atau setara 300 liter. Nggak sampai 2 jam sudah ludes," kata Novan.
Dari delapan stand di Sriwedari, hanya standnya yang memberikan produk menuman, sehingga standnya banyak diserbu masyarakat.
"Kita sudah atur barisan sedemikian rupa, tapi tatap tidak kondusif," ujarnya.
Kendati demikian, dia senang bisa berpartisipasi di acara tasyakuran Kaesang-Erina ini. Terlebih, acara itu mendapatkan antusiasme yang luar biasa dari warga masyarakat.
(aku/ahr)