5 Fakta Bus Rombongan Wisata Masuk Jurang di Sarangan 7 Orang Tewas

Round Up

5 Fakta Bus Rombongan Wisata Masuk Jurang di Sarangan 7 Orang Tewas

Tim detikJateng - detikJateng
Senin, 05 Des 2022 07:35 WIB
bus masuk jurang magetan
Kondisi bus yang masuk jurang di Sarangan, Magetan. Foto: Sugeng Harianto
Solo -

Bus rombongan wisata warga Semarang masuk jurang di Sarangan, Magetan dan menewaskan tujuh orang. Selain itu, sebanyak 46 penumpang lainnya mengalami luka-luka. Sedianya bus pariwisata milik PO Semeru Putra Transindo bernomor polisi H 1470 AG itu akan menuju ke Telaga Sarangan. Berikut 5 fakta kecelakaan maut tersebut.

1. Tewaskan 7 Orang dan 46 Luka

Sebanyak tujuh orang dinyatakan tewas dalam kecelakaan maut bus rombongan warga Semarang di jurang Lawu, Sarangan, Plaosan Magetan. Selain itu, 46 penumpang lainnya mengalami luka-luka dan dilakukan perawatan di rumah sakit dan puskesmas.

Dilansir detikJatim, seluruh korban meninggal dunia maupun yang mengalami luka-luka sudah dievakuasi dari lokasi kejadian.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Seluruh korban, baik yang meninggal maupun luka sudah dievakuasi," jelas Kapolres Magetan AKBP Muhammad Ridwan kepada detikJatim, Minggu (4/12/2022) .

Jenazah korban tewas dievakuasi ke RSUD dr Sayidiman, Magetan. Sementara korban luka-luka tersebar di tiga puskesmas dan klinik.

ADVERTISEMENT

2. Korban Merupakan Warga Semarang

Korban tewas bus masuk jurang wilayah Sarangan, Magetan merupakan rombongan wisata warga Semarang. Rombongan tersebut berangkat dari Semarang hendak menuju ke Telaga Sarangan.

Warga yang ikut dalam rombongan tersebut di antaranya merupakan warga RT 5 RW 2 Kelurahan Manyaran, Semarang. Dari RT 5 sendiri ada enam warganya yang turut meninggal dunia dalam kejadian tersebut. Di antaranya ialah Kabul, Sumiati, Tarjo, Wachid, Witri Suci Rohati, dan Sukini.

"Mereka ini rombongan satu RT dari Semarang. Mau wisata ke Telaga Sarangan," tambah Ridwan.

Rombongan wisatawan tersebut berangkat dari Semarang sekira pukul 06.00 WIB.

"Berangkat jam 6 pagi tadi, mau ke Sarangan," kata salah seorang kernet bus, Ahmad Nasrul ditemui detikJatim di puskesmas Plaosan, Magetan.

Nasrul mengungkapkan, ada dua bus yang berangkat. Satu bus celaka masuk jurang.

3. Diduga Alami Rem Blong

Dilansir detikJatim, Minggu (4/12/2022), Kapolres Magetan AKBP Muhammad Ridwan menjelaskan, kecelakaan terjadi sekitar pukul 11.15 WIB. Bus tersebut hendak menuju Telaga Sarangan.

"Setibanya di lokasi, jalanan menikung, bus mendadak hilang kendali," jelas Ridwan dikonfirmasi detikJatim di RSUD dr Sayidiman, Magetan, Minggu (4/12/2022) petang.

Ridwan melanjutkan, bus kemudian menabrak pembatas jalan dan masuk ke jurang. Bus tersebut mengangkut 50 orang.

"Diduga rem blong, tidak berfungsi," kata Ridwan.

Kendati demikian, polisi masih akan menyelidiki lebih lanjut penyebab kecelakaan itu. Rencananya, Ditlantas Polda Jatim akan menggelar olah TKP. Sementara bus yang masuk jurang masih belum bisa diangkat. Bus akan ditarik menggunakan alat berat besok Senin (5/12).

Selengkapnya baca di halaman berikutnya....

4. Kepanikan Penumpang Bus Sebelum Tragedi

Dilansir detikJatim, salah seorang penumpang bus Bambang Suparman mengungkap kepanikan yang terjadi di dalam bus saat kejadian. Bambang menyampaikan, seluruh penumpang di dalam bus bernopol H 1470 AG begitu panik saat mendapati bus mulai kehilangan kendali. Bus mendadak hilang kendali saat berada di tikungan menanjak.

"Panik banyak yang teriak. Rem blong-rem blong. Ada juga yang teriak 'Allahu Akbar'," ucap Bambang Suparman ditemui detikJatim di Puskesmas Plaosan, Magetan, Minggu (4/12/2022) petang

Suparman mengaku, saat itu dia duduk di bangku nomor tiga dari depan sebelah kiri. Dia ingat betul seisi bus panik.

"Saya tidak tidur saat kejadian, semua panik," tutur Suparman.

Suparman mengaku dirinya bersyukur masih selamat, meskipun kakinya patah.

5. Bus Terjun ke Jurang Sedalam 31 Meter

Bus rombongan wisata warga Semarang mengalami kecelakaan terjun ke jurang wilayah Sarangan, Magetan. Bus diduga mengalami rem blong sebelum lepas kendali dan masuk ke jurang.

Diketahui, bus pariwisata PO Semeru Puttra Transindo itu terjun ke jurang sedalam 31 meter.

"Untuk kedalaman jurang sekitar 31 meter. Seluruh korban, baik yang meninggal maupun luka sudah dievakuasi," jelas Kapolres Magetan AKBP Muhammad Ridwan kepada detikJatim, Minggu (4/12/2022).

Halaman 2 dari 2


Simak Video "Video: 36 Biksu Thudong yang Jalan Kaki dari Thailand Telah Sampai di Borobudur"
[Gambas:Video 20detik]
(apl/apl)


Hide Ads