Begini Skenario Pengamanan Pernikahan Kaesang-Erina di Jalan Jogja-Solo

Begini Skenario Pengamanan Pernikahan Kaesang-Erina di Jalan Jogja-Solo

Achmad Hussein Syauqi - detikJateng
Kamis, 01 Des 2022 10:30 WIB
Polres Klaten apel pengamanan pernikahan Kaesang dan Erina, Kamis (1/12/2022).
Polres Klaten apel pengamanan pernikahan Kaesang dan Erina (Foto: Achmad Hussein Syauqi/detikJateng)
Klaten -

Polisi melakukan persiapan akhir pengamanan jalur VVIP pernikahan putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kaesang Pangarep dan Erina Gudono. Ruas jalan Jogja-Solo dari dua arah akan diamankan mulai tanggal 8 Desember 2022.

"Hari ini kita mengecek persiapan personel pengamanan rangkaian VVIP. Akan dimulai tanggal 8-10 Desember, kita cek semua," kata Kapolres Klaten AKBP Eko Prasetyo kepada wartawan di Mapolres usai pengecekan personel, Kamis (1/12).

Dijelaskan Eko, jumlah personel yang disiapkan untuk pengamanan ruas jalan Jogja-Solo saat pernikahan Kaesang dan Erina itu sebanyak 599 personel. Pengamanan dilakukan di jalur Jogja ke Solo maupun sebaliknya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Yang akan kita antisipasi Yogyakarta ke Solo maupun Solo ke Yogyakarta. Kita pastikan anggota nanti titik plotting di mana," sambung Eko.

Menurut Eko, setiap titik penggal jalan dan median akan ditempatkan personel. Di jalur Jogja ke Solo ada sekitar 80 titik yang akan dijaga.

ADVERTISEMENT

"Dari Yogyakarta ke Solo ada sekitar 80 titik dan dari Solo ke Yogyakarta ada sekitar 38 titik. Panjang jalur kita itu Yogyakarta ke Solo ada 33,8 kilometer," papar Eko.

Di setiap titik, ucap Eko, akan ditempatkan minimal 1 personel dan jika padat minimal 2 titik. Polres saat ini masih punya cadangan staf dan Sabhara.

"Kita masih punya cadangan staf dan Sabhara yang disiapkan apabila ada titik yang membutuhkan. Tidak ada rekayasa arus, kita hanya pengamanan kelancaran saja," sambung Eko.

Eko mengaku belum bisa memprediksi rangkaian rombongan VVIP pernikahan Kaesang dan Erina. Namun, diperkirakan akan lebih panjang dari rombongan VVIP biasa.

"Perkiraan lebih panjang dari biasanya. Lewat jalan lingkar, lalu lintas seperti biasa ,jadi tidak ada pengalihan arus," ucap Eko.

Tak Ada Penutupan Jalan

Kasat Lantas AKP Sugiyanto menambahkan, jumlah personel Sat Lantas sekitar 60 orang. Nantinya ditempatkan di titik lokasi yang crowded.

"Kita tempatkan di titik yang crowded. Kelengkapan akan melekat dan untuk U turn tidak ada penutupan sepanjang jalan Jogja-Solo cuma kita tempatkan anggota," jelas Sugiyanto kepada detikJateng.

Sebelumnya diberitakan, Kaesang Pangarep dan Erina Gudono bakal menikah pada 10 Desember 2022. Kaesang mengatakan hal ini menyesuaikan jadwal ayahnya Joko Widodo (Jokowi).

"Karena bapak bisanya tanggal segitu," jelas Kaesang ketika ditemui di outlet Sang Pisang Cikini, Jakarta Pusat, Sabtu (19/11).




(ams/dil)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads