Kocak! Maling SD Blora Ini Ketiduran di TKP, Paginya Dibangunkan Polisi

Kocak! Maling SD Blora Ini Ketiduran di TKP, Paginya Dibangunkan Polisi

Mukhammad Fadlil - detikJateng
Rabu, 02 Nov 2022 17:14 WIB
Polisi menggelar olah TKP di SD Tamansari Blora.
Polisi menggelar olah TKP di SD Tamansari Blora. (Foto: dok. Polsek Tunjungan)
Blora -

Sebuah video tentang sejumlah anggota polisi yang sedang membangunkan seorang diduga pelaku pencurian di sekolahan viral di media sosial. Kejadian itu terjadi di SDN Tamanrejo, Tunjungan, Blora.

Video berdurasi 30 detik yang viral memperlihatkan seorang pria yang sedang tertidur dibangunkan oleh sejumlah aparat. Pria tersebut kemudian diborgol kedua tangannya.

Dimintai konfirmasi, Kapolsek Tunjungan, AKP Soeparlan menyebut video itu terjadi di SDN 1 Tamanrejo, Tunjungan, Blora, Selasa (1/11) kemarin. Soeparlan menyebut pria yang dibangunkan itu pencuri dan diduga sudah mempersiapkan aksinya sehari sebelumnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Benar di SDN 1 Tamansari. Hari Senin (31/10) sore pelaku itu sudah menggambar target, sudah menyeting target. Dini harinya dia itu masuk ke ruang guru lewat genting, bongkar plafon. Masuk cari barang-barang dapat uang Rp 84.000," jelas Soeparlan saat dihubungi detikJateng, Rabu (2/11/2022).

Namun usai beraksi, pelaku ternyata tak berhasil menemukan jalan untuk keluar ruangan. Pelaku pun menunggu hingga tertidur. Hingga keesokan paginya, penjaga sekolah mengetahui keberadaan pelaku dan melapor polisi.

ADVERTISEMENT

"Dia mau keluar nggak bisa akhirnya pasrah tertidur sampai pagi. Paginya penjaga laporan ke kita, akhirnya kita ke lokasi," kata dia.

Soeparlan menambahkan, dari hasil pemeriksaan pelaku ternyata bukan warga Blora, melainkan warga Nganjuk, Jawa Timur yang berdomisili di Blora. Pelaku bernama Gangsar Ariyanto (20) ini juga mengaku pernah melakukan hal yang sama di sebuah warung bakso di Tamansari dan menggasak uang tunai senilai Rp 1 juta.

"(Pelaku) Warga Nganjuk tapi domisili di Taman. Dia ini semacam anak gelandangan. Hasil pengembangan kami yang bersangkutan pernah mencuri dapat satu juta di warung bakso di Taman juga," pungkasnya.

Diwawancarai terpisah, Kepala SDN 1 Tamanrejo Khoirul Mahmud menyebut dirinya mula-mula dilapori oleh penjaga sekolah tentang adanya seorang tak dikenal tidur di dalam ruang guru. Saat itu, lanjutnya, kondisi di ruangan berantakan.

"Setelah mengetahui hal tersebut penjaga menutup kembali ruangan itu dan melapor ke saya. Setibanya saya di lokasi, saya langsung menghubungi pihak kepolisian dan Babinsa," tutur Khoirul.

Khoirul menambahkan, tidak ada barang berharga milik sekolahan yang hilang, hanya saja uang tabungan milik siswa diambil pelaku dan disimpan di dalam sakunya.

"Nggak ada yang diambil karena (pelaku) tidak bisa keluar. Cuma di kantongnya terdapat uang Rp 84 ribu. Uang tersebut diambil dari uang tabungan siswa yang belum sempat disimpan bapak/ibu guru," ucap Khirul.




(aku/ams)


Hide Ads