Sopir Ngantuk, Truk Tabrak Tiang PJU di Depan Mapolres Boyolali

Sopir Ngantuk, Truk Tabrak Tiang PJU di Depan Mapolres Boyolali

Jarmaji - detikJateng
Selasa, 11 Okt 2022 14:38 WIB
Kondisi truk yang menabrak tiang PJU di depan Mapolres Boyolali.
Kondisi truk yang menabrak tiang PJU di depan Mapolres Boyolali. Foto: Jarmaji/detikJateng.
Boyolali -

Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Raya Solo-Semarang, tepat di depan Mapolres Boyolali. Truk bernomor polisi K 1592 LA, naik ke median jalan dan menabrak tiang lampu penerangan jalan umum (PJU) hingga nyaris ambruk.

Sopir truk Amat Wahyoto (68) mengaku mengantuk saat mengemudikan truk.

"Ngantuk," kata Amat yang merupakan warga Weleri, Kendal di lokasi kejadian, Selasa (11/10/2022).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Amat mengaku saat kejadian dirinya baru dalam perjalanan pulang ke Semarang usai mengantar pakan ayam ke Kebakramat, Karanganyar. Amat mengaku hanya sendirian dan hanya melaju pelan saat kejadian.

Kecelakaan terjadi sekitar pukul 12.10 WIB. Bermula ketika truk yang dikemudikan Amat itu melaju dari arah timur ke barat atau dari Solo menuju Semarang. Sesampainya di depan Mapolres Boyolali, truk tanpa muatan itu tiba-tiba oleng ke kanan, kemudian naik ke median jalan dan menabrak satu tiang PJU hingga nyaris ambruk.

ADVERTISEMENT

"Nggak tahu saya, iya (mak liyer). Seper (sekian) detik," ucap dia.

Beruntung tak ada korban jiwa maupun luka dalam kejadian ini. Sopir truk tersebut selamat dan tidak mengalami luka, sedangkan truk mengalami kerusakan di bagian depan. Bodinya penyok dan kacanya pecah.

Suara benturan yang terjadi cukup keras hingga mengejutkan warga sekitar yang tengah beraktivitas di sekitar lokasi kejadian, termasuk petugas Polres Boyolali. Sebagian petugas langsung menuju ke lokasi kejadian untuk memberikan pertolongan. Petugas juga menghubungi Unit Gakkum Satlantas Polres Boyolali.

Begitu pula petugas dari Dinas Perhubungan (Dishub) Boyolali yang kantornya bersebelahan dengan Polres Boyolali. Truk yang biasa digunakan untuk memperbaiki lampu-lampu PJU pun didatangkan ke TKP.

Kecelakaan ini juga tidak sampai mengakibatkan Jalan Raya Solo-Semarang itu macet. Kondisi arus lalu lintas di sekitar lokasi kejadian tetap lancar.

Kanit Gakkum Satlantas Polres Boyolali, Ipda Bambang Nova, mengatakan tidak ada korban jiwa maupun luka dalam kejadian ini. Sopir truk selamat dan tidak mengalami luka.

"Diduga karena sopir mengantuk," kata Bambang Nova di lokasi kejadian.




(apl/ams)


Hide Ads