Kuda Penarik Kereta Bupati Pekalongan Tabrak Mobil Saat Kirab 4 Abad

Kuda Penarik Kereta Bupati Pekalongan Tabrak Mobil Saat Kirab 4 Abad

Robby Bernardi - detikJateng
Kamis, 25 Agu 2022 18:29 WIB
Kuda penarik kereta kencana yang ditumpangi Bupati Pekalongan Fadia Arafiq menabrak mobil dalam kirab 4 abad Kabupaten Pekalongan, Kamis (25/8/2022).
Kuda penarik kereta kencana yang ditumpangi Bupati Pekalongan Fadia Arafiq menabrak mobil dalam kirab 4 abad Kabupaten Pekalongan, Kamis (25/8/2022). Foto: Tangkapan layar video viral IG pekalonganinfo
Kab Pekalongan -

Kuda penarik kereta kencana yang ditumpangi Bupati Pekalongan Fadia Arafiq dan suaminya Mochatrudin Ashraf Abu tidak terkendali dan menabrak mobil. Peristiwa itu terjadi di Jalan Raya Wonopringgo dalam Kirab Budaya 4 Abad Kabupaten Pekalongan, siang tadi.

Saat ditemui wartawan, Sekda Kabupaten Pekalongan Yulian Akbar membenarkan adanya peristiwa yang videonya viral di media sosial itu.

"Ya apa pun itu sebuah kecelakaan insiden murni," kata Yulian, Kamis (25/8/2022).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kereta kencana yang ditumpangi Bupati Pekalongan itu menabrak mobil berpelat nomor BK 1672 XU. Akibatnya kaca mobil bagian depan pecah sejumlah bagian mobil penyok.

"Pemkab Pekalongan siap bertanggung jawab, proses kita tadi sudah selesaikan, sama pemilik mobil warga Wonopringgo," jelas Yulian.

ADVERTISEMENT
Mobil yang ditabrak kereta kencana Bupati Pekalongan, Kamis (25/8/2022).Mobil yang ditabrak kereta kencana Bupati Pekalongan, Kamis (25/8/2022). Foto: Robby Bernardi/detikJateng

Yulian menyebut kuda penarik kereta kencana tidak terkendali karena kaget dengan suara drumband kirab.

"Kalau secara teknis kebetulan saya melihat, posisinya karena drumband keras banget, kaget. Saya menyebutnya insiden, kita sudah selesaikan, terkait kerusakan-kerusakan (mobil). Kacanya pecah. Tidak apa-apa kita berprasangka baik (insiden itu)," jelas Yulian.

Sedianya ada enam kuda penarik kereta kencana yang ditumpangi Bupati Pekalongan. Namun sesampainya di Gumawang Wiradesa, empat kuda diundurkan sehingga penarik kereta hanya dua kuda.

Kirab Budaya tersebut digelar hari ini dalam rangka memeriahkan Peringatan ke-400 Hari Jadi Kabupaten, atau tepat 4 abad Kabupaten Pekalongan. Kirab juga digelar dalam rangka napak tilas 21 tahun kepindahan Ibu Kota Kabupaten Pekalongan dari Kota Pekalongan ke Kajen.

Dalam kirab tersebut, Bupati Pekalongan Fadia Arafiq bersama suami Mochatrudin Ashraf Abu, dan Wakil Bupati bersama istrinya Widi Roati, naik kereta kencana yang didatangkan dari Solo. Sedangkan unsur Forkopimda, Sekda dan pejabat lainnya mengendarai kuda hias. Mereka mengenakan pakaian adat Jawa.

Kirab Budaya atau Kirab Ageng berangkat dari Pendopo Lama Nusantara di Kota Pekalongan menyusuri Jalan Hayam Wuruk dan Gajahmada Kota Pekalongan-Stasiun KA-Tirto-Wiradesa-Pasar Bojong-Kemasan-Surabayan-Yonif 407 Wonopringgo-Karanganyar, dan finish di Gedung DPRD Kabupaten Pekalongan di Kajen, dengan menempuh jarak sekitar 27 kilometer.

Video peristiwa itu viral di media sosial Instagram pekalonganinfo. Dalam video berdurasi 1 menit 22 detik, tampak sebuah kereta kencana yang awalnya berjalan normal. Namun sesampainya di lokasi saat disambut drumband tiba-tiba kuda tak terkendali. Kuda berlari dan kusir kuda tidak bisa mengendalikan hingga melaju ke arah kanan hingga menabrak sebuah mobil yang terparkir karena mengantre menunggu kirab kelar. Warga di sekitar tampak panik.

Tampak kusir kereta kencana dan petugas Satpol PP yang mengawal langsung melakukan penanganan.




(rih/aku)


Hide Ads