Polri Ungkap Alasan Adik Brigadir Yoshua Dipindah ke Jambi: Minta Sendiri

Nasional

Polri Ungkap Alasan Adik Brigadir Yoshua Dipindah ke Jambi: Minta Sendiri

Tim detikNews - detikJateng
Rabu, 20 Jul 2022 11:21 WIB
Kadiv Humas Polri, Irjen Dedi Prasetyo
Kadiv Humas Polri, Irjen Dedi Prasetyo. (Foto: dok. Polri)
Solo -

Adik Brigadir Nofriansyah Yoshua Hutabarat atau Brigadir J, Bripda LL Hutabarat, dimutasi dari Mabes Polri ke Polda Jambi. Mabes Polri mengungkap alasan mutasi adik Brigadir Yoshua ini.

Dilansir detikNews, Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo membenarkan kabar tersebut. Dia mengatakan Bripda LL dimutasi ke Polda Jambi.

"Iya, sudah dimutasikan ke Polda Jambi," kata Dedi, Selasa (19/7/2022).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Polri lantas menjelaskan Bripda LL Hutabarat dimutasi ke Polda Jambi dari Mabes Polri. Mutasi dilakukan karena merupakan kemauan Bripda LL Hutabarat sendiri.

"Jadi masalah mutasi itu adalah permintaan yang bersangkutan untuk dapatnya bisa kembali ke Jambi dan itu sudah dipenuhi oleh Mabes Polri," kata Dedi.

Dedi mengatakan alasan LL Hutabarat meminta pindah ke Polda Jambi adalah ingin dekat ke keluarga. Diketahui, Brigadir Yoshua tewas dalam insiden baku tembak dengan Bharada E di rumah Irjen Ferdy Sambo.

ADVERTISEMENT

"Karena adik Brigadir Yoshua sudah dimutasikan ke Polda Jambi dalam rangka lebih dekat keluarga memberikan support kepada orang tuanya," kata Dedi.




(aku/mbr)


Hide Ads