Kecelakaan maut terjadi di Jalan Brigjen Katamso malam ini, Jumat (15/7/2022) malam. Akibatnya, seorang pengendara motor tewas di tempat.
Kecelakaan itu, tepatnya terjadi di Lampu Merah Jalan Brigjen Katamso atau biasa disebut Simpang Milo. Berdasar informasi yang dihimpun di TKP, kecelakaan itu terjadi sekitar pukul 21.30 WIB.
Saksi mata di lokasi menyebut bila kecelakaan itu melibatkan kendaraan sepeda motor dan mobil. Saksi menyebut kecelakaan terjadi saat mobil melintasi persimpangan saat lampu sedang hijau.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Mobil arah sana (barat) keadaan lampu hijau. Pas sampai tengah kuning, merah. Terus arah sini, (Jalan) Dr Cipto (utara) masih kuning udah pada ngegas. (Motor) Satrianya menghindar tapi enggak nyampai," kata saksi Muhammad Andrian (19) saat di lokasi.
![]() |
Andrian, menyebut bila saat kejadian dirinya berada tepat di belakang mobil tersebut.
Mobil yang terlibat kecelakaan itu juga terlihat ringsek di bagian depan sebelah kanan. Sedangkan motor korban rusak di bagian depan.
Belum diketahui identitas korban. Namun, korban diketahui sudah dievakuasi.
Kasus tersebut kini ditangani oleh Satlantas Polrestabes Semarang. Pihak kepolisian sudah menandai TKP dengan penanda.
(mbr/mbr)