Rumah orang tua bintang timnas U-21 Pratama Arhan dipugar. Pemugaran rumah pemain bola yang berlaga di klub Jepang Tokyo Verdy itu dibiayai oleh seorang pengusaha asal Bojonegoro.
"Pembangunan rumah ini didanai oleh Pak Handoko seorang pengusaha asal Bojonegoro. Yang kebetulan juga ngefans sama permainan Arhan. Dan merasa tergerak untuk melakukan renovasi rumah Arhan," kata Bupati Blora Arif Rohman kepada detikjateng, Rabu (06/04/2022).
Rumah Arhan berada di desa Sidomulyo, Kecamatan Banjarejo, Kabupaten Blora. Rumah yang ditempati orang tua itu Arhan kondisinya cukup memprihatinkan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dindingnya masih berbahan kayu dan berlantaikan tanah. Kini rumah itu telah dibongkar total dan kembali dibangun ulang.
"Pembangunan rumah Arhan ini adalah bentuk apresiasi kepada Arhan yg sudah mengharumkan nama Blora hingga Indonesia di kancah internasional," kata Arif.
Arif berharap Arhan di Jepang tidak lagi mempunyai beban pikiran kepada keluarganya karena rumahnya sudah dibangun. Pembangunan rumah Arhan ini juga untuk memotivasi anak-anak yang berprestasi. Juga untuk memotivasi Arhan yang tengah berjuang di Jepang.
"Terkait biaya saya kurang tahu pasti, jumlahnya yang jelas ratusan juta lah. Ditargetkan rumah ini selesai sekitar 2 bulanan," terangnya.
Sementara itu, ibunda Pratama Arhan, Surati, merasa senang rumah yang telah ditempati bertahun-tahun kini tengah dibangun. "Alhamdulillah senang. Ini juga menjadi kebanggaan tersendiri atas prestasi Arhan. Terima kepada semua pihak yang telah peduli," kata Surati.
(aku/aku)