Sejarah Kampung Turis Karawang yang Berawal dari Warteg Sederhana

Irvan Maulana - detikJabar
Senin, 05 Sep 2022 05:00 WIB
Kampung Turis Karawang (Foto: Irvan Maulana/detikJabar)
Karawang -

Kampung turis di Karawang memiliki sejarah panjang. Wisata ikonik itu ternyata bermula dari warteg sederhana.

Wisata kampung turis sendiri terletak di Desa Mekarbuana, Kecamatan Tegalwaru, Kabupaten Karawang, Jawa Barat. Destinasi wisata ini merupakan lokasi wisata tujuan utama dengan berbagai wahana atau fasilitas menarik.

Manager Operasional Kampung Turis Cucup Saeroji menuturkan, Kampung Turis awalnya bernama Kampung Wisata Curug Cigeuntis, karena dahulunya destinasi wisata alam di Karawang selatan yang membumi hanya nama Curug Cigeuntis.

"Kita merintis tahun 2011, itu masih menggunakan nama Curug Cigeuntis karena orang tahunya ke Karawang selatan itu adalah Curug Cigeuntis," kata Cucup saat ditemui di Kampung Turis Karawang, Minggu (4/9/2022).

Ia menceritakan, dahulunya kawasan wisata itu hanya merupakan tempat gersang dengan kontur tebing curan di sekitar aliran sungai Cigeuntis. Keluarganya memiliki sebuah warteg sederhana di lokasi tersebut.

"Dulu ibu kami Mak Haji Suhaya punya warteg sederhana di sini, menu yang paling dikenal adalah sop buntut. Karena wartegnya kecil di sini banyak pelanggan yang makan sampai ke belakang dengan alasan tempatnya sejuk, padahal dulunya cuma tebing gersang penuh ilalang di sini," kata dia

Didasari hal itu, sang pemilik kedai lantas memperluas tempatnya dengan membesarkan lahan tersebut dari warga sekitar. Pada tahun 2011, lalu pembangunan tempat wisata dimulai.

"Dulu 2011 itu baru mulai dibangun bikin waterboom, dan resto saja, 2 tahun kemudian lalu kami membangun destinasi lain," imbuhnya.

Sejak saat itu, banyak warga yang menawarkan lahannya yang berlokasi di sekitar tempat wisata Kampung Turis, dari awalnya hanya puluhan meter, kini luas lahan Kampung Turis mencapai 4 hektare, dengan kapasitas jumlah kunjungan maksimal mencapai 5.000 orang.

"Kini total luas lahan Kampung Turis mencapai 4 hektare dengan area waterpark, resto, villa, danau, caffe, area outbond, dan area olahraga," ungkapnya.



Simak Video "Menantang Diri Naik Seluncuran Seru di Wonderland Adventure Waterpark, Karawang"

(dir/dir)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork