Jelang pertandingan Persib Bandung melawan Arema FC dalam lanjutan Liga 1 2023/2024 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Rabu (8/11/2023) sore, lokasi penukaran tiket diserbu bobotoh sejak pagi.
Pantauan detikJabar di Batalyon Zeni Tempur 9/1 Kostrad, Ujungberung, Jalan AH Nasution, Kota Bandung, ribuan bobotoh menukarkan tiket pertandingan. Antrean terjadi disetiap loket.
Pemandangan di lokasi penukaran tiket kali ini lebih ramai dibandingkan laga-laga sebelumnya. Seperti diketahui, bobotoh yang sebelumnya melakukan aksi menepi akan kembali ke stadion untuk mendukung Maung Bandung.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Seperti yang dilakukan Seni (23), bobotoh Persib asal Kabupaten Garut. Dia berangkat bersama sang suami sekitar pukul 08.00 WIB dan langsung datang ke Batalyon Zeni Tempur 9/1 Kostrad untuk menukarkan tiket
"Sekarang bobotoh lebih banyak, karena sebelum-sebelumnya pertandingan home sedikit, karena mungkin ada perbaikan dari komunitas, lebih ramai dari pada biasanya," kata Seni kepada detikJabar.
Pertandingan melawan Arema FC menurut Seni, Persib harus meraih hasil maksimal.
"Saya targetkan 3 poin dan main cleanseet, 2-0 kali ini (untuk kemenangan Persib). Yang ngegolin David boleh, Ciro boleh, tapi ada Ezra juga yang biasa masukan gol di menit-menit akhir," ujarnya.
Seni menambahkan, dia dengan ribuan pendukung Persib lainnya Siap membirukan Stadion GBLA dan memberikan dukungan penuh untuk Persib.
Harapan sama juga datang dari Mahfud (27), bobotoh asal Kuningan, dia ingin Persib raih hasil maksimal pada pertandingan ini.
"Antusiasnya luar biasa, skor 2-0 untuk Persib, Ciro sama Da Silva (yang cetak gol)," ucapnya.
Tak hanya bobotoh asal Jawa Barat, dukungan untuk Persib juga datang dari bobotoh asal Brebes yakni Deni (20). Deni mengaku, datang ke Bandung bersama dua temannya yang sama-sama bobotoh.
"Saya dari Brebes. Berangkat tanggal 6 pagi naik travel. Harapan pertandingan ini menang karena ini kesempatan baru setelah menepi dan kami kembali lagi," ujar Deni.
"Buat skor 3-0 ya, yang ngegolin David Da Silva, Ciro dan Beckham," pungkasnya.
(wip/iqk)