Soccer Update

Obat Luka Italia yang Gagal ke Piala Dunia

Tim detikSport - detikJabar
Selasa, 27 Sep 2022 15:30 WIB
Timnas Italia. (Foto: AFP via Getty Images/ATTILA KISBENEDEK)
Budapest -

Italia memasuki periode suram karena gagal lolos ke Piala Dunia 2022. Tapi Italia kini mendapatkan obat luka.

Hal itu setelah Italia lolos ke semifinal UEFA Nations League usai menumbangkan Hongaria dengan skor 2-0 di Puskas Arena Park pada Selasa (27/9/2022) dini hari WIB.

Gol kemenangan Italia dicetak Giacomo Raspadori dan Frederico Dimarco. Kemenangan itu didapatkan dengan susah payah.

Salah satu kunci keberhasilan Italia memenangkan laga itu adalah gemilangnya penampilan kiper Gianluigi Donnarumma. Kiper Paris Saint-Germain itu mencatatkan enam penyelamatan.

Dikutip dari detikSport, Donnarumma mengungkap keberhasilan Italia melaju ke semifinal UEFA Nations League menjadi pelipur lara atas kegagalan tampil di Piala Dunia 2022. Pasukan Roberto Mancini gagal lolos ke Qatar usai ditumbangkan Makedonia Utara di babak play-off. Donnurumma kini membidik juara di ajang UEFA Nations League.

"Kami membutuhkan ini untuk mengembalikan sedikit antusiasme, bahkan jika tidak ada yang bisa menyembuhkan luka terbuka yang hilang dari kegagalan ke Piala Dunia," kata Gianluigi Donnarumma kepada RAI Sport.

"Penting untuk membangun ulang lagi untuk seluruh Italia dan bagi mereka yang percaya pada kami. Kami memulai grup dengan baik dengan dua kemenangan, sekarang mencapai Final Four dan akan mencoba memenangkan semuanya," jelasnya.

Artikel ini telah tayang di detikSport dengan judul Italia Dapat Pelipur Lara Gagal ke Piala Dunia




(orb/orb)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork