Ada Lomba Lari Pakai Batik di Cianjur, Yuk Ikutan!

Ada Lomba Lari Pakai Batik di Cianjur, Yuk Ikutan!

Ikbal Selamet - detikJabar
Senin, 07 Agu 2023 04:00 WIB
Ilustrasi Jogging atau Lari Pagi
Ilustrasi (Foto: Shutterstock/)
Cianjur -

Olahraga biasanya menggunakan pakaian yang simple dan mudah bergerak. Tapi di Cianjur, akan ada lomba lari dengan pakaian motif batik Cianjur.

Kegiatan itu bertajuk Batik Cianjur Run yang akan digelar pada Sabtu (12/8/2023) mendatang. Kegiatan ini juga sekaligus sebagai perayaan hari jadi Cianjur ke-346. Tidak hanya diikuti masyarakat Cianjur, kegiatan tersebut juga dapat diikuti pelari dari berbagai kota hingga mancanegara.

Ketua Panitia Batik Cianjur Run Rizky Alfarabi, mengatakan Batik Cianjur Run 2023 ini digelar untuk menghadirkan hiburan warga, olahraga, sekaligus mengenalkan budaya dan produk batik khas Tatar Santri di momen ulang tahun ke-346.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Pemerintah kan sudah rutin menggelar acara HJC di wilayah kota dan selatan. Kini, kami ingin memprakarsai wilayah utara Cianjur agar bisa turut menyemarakkan kegiatan HJC lewat event Batik Cianjur Run ini. Selain itu akan jadi momen pengenalan batik Cianjur yang tidak kalah cantik dibandingkan batik dari daerah lain," ujar dia, Minggu (6/8/2023).

Rizky, mengatakan jarak tempuh kegiatan lari ini mencapai 5,346 kilometer, dengan rute mulai dari Cipanas Plaza dan mengitari beberada spot di kawasan Cianjur utara.

ADVERTISEMENT

"Nantinya pelari juga akan mengenakan baju dengan motif batik Cianjuran yang identik dengan Hayam pelung, beras, beladiri maenpo, hingga motif lainnya yang khas Cianjur," kata dia.

Selain itu, akan digelar juga pameran UMKM khas Cianjur, mulai dari produk makanan, kerajinan tangan, dan lainnya.

"Kami melakukan koordinasi dengan berbagai pihak. Termasuk Pemerintah Kabupaten Cianjur, dalam hal ini Diskuperdagin Cianjur dengan menghadirkan 20 produk unggulan UMKM Cianjur yang akan tampil, terutama pelaku UMKM batik Cianjur di acara Batik Cianjur Run 2023," tuturnya.

"Nanti juga akan ada hadiah uang tunai, hingga hadiah lainnya. Kami juga akan hadirkan artis Ibu kota untuk menghibur peserta yang didominasi masyarakat Cianjur di acara Batik Cianjur Run 2023," pungkasnya.




(dir/dir)


Hide Ads