Serang Pemilik Bengkel di Bandung, Pemabuk Rese Dicari Polisi

Round Up

Serang Pemilik Bengkel di Bandung, Pemabuk Rese Dicari Polisi

Tim detikJabar - detikJabar
Rabu, 12 Feb 2025 08:30 WIB
Aksi pemabuk bikin onar di Mandalajati, bandung.
Aksi pemabuk bikin onar di Mandalajati, bandung. (Foto: Istimewa)
Bandung -

Malam itu, suasana di sebuah bengkel kecil di Kecamatan Mandalajati, Kota Bandung, seharusnya tenang seperti biasa. Namun, kejadian yang terekam CCTV pada Rabu, 5 Februari 2025, justru memperlihatkan kekacauan.

Seorang pria berkaus hitam, dalam keadaan mabuk, tiba-tiba datang dan melancarkan serangan brutal kepada dua orang di dalam bengkel. Insiden ini bukan hanya meninggalkan luka fisik, tetapi juga menjadi bahan perbincangan panas di media sosial.

Dalam video yang beredar luas, pria mabuk itu terlihat mendatangi bengkel yang terletak di RT 01 RW 03 Kelurahan Karang Pamulang. Tanpa basa-basi, ia langsung menghantam kepala seorang pria berkaus putih yang berdiri di dalam bengkel. Pemilik bengkel, yang juga menjadi korban, mencoba melerai. Namun, bukan hanya gagal, ia malah turut menjadi sasaran amukan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pria mabuk tersebut mendorong tubuh pemilik bengkel dengan kasar. Tak berhenti di situ, saat mereka berada di luar bengkel, pelaku kembali melancarkan aksinya. Kali ini lebih brutal: tandukan keras menghantam wajah korban, menyebabkan luka di mulut yang cukup serius hingga memerlukan perawatan medis.

detikJabar menghubungi korban berinisial YS dan SH untuk mendapatkan gambaran lebih jelas tentang insiden ini. YS, yang mengalami luka di mulut, tidak banyak bicara. Namun, sang istri, Yani, menceritakan kronologi kejadian yang menurutnya terjadi secara tiba-tiba.

ADVERTISEMENT

"Pelaku nantang duluan, karena jalan macet dan melihat pria berbaju putih berdiri di pinggir jalan, random menantang gitu, diabaikan (sama korban) malah balik mukul," kata Yani melalui pesan singkat.

Ia juga menambahkan bahwa pelaku diduga berada di bawah pengaruh alkohol saat kejadian berlangsung.

"Pelaku diduga sedang terpengaruh alkohol," tambahnya.

Tak ingin kejadian ini berlalu begitu saja, korban telah melaporkan penganiayaan ini ke Polsek Antapani. Kapolsek Antapani, Kompol Yusuf Tojiri, membenarkan laporan tersebut dan memastikan bahwa pelaku sedang dalam pengejaran oleh Unit Reskrim Polsek Antapani.

"Sudah (identitas), sedang upaya pencarian pelaku," ujar Yusuf singkat saat dikonfirmasi detikJabar.




(sya/dir)


Hide Ads