Viral Bang Jago Berjaket Kulit Palak Penjual Martabak di Bandung

Viral Bang Jago Berjaket Kulit Palak Penjual Martabak di Bandung

Yuga Hassani - detikJabar
Minggu, 13 Okt 2024 13:00 WIB
Tangkapan layar bang jago palak tukang martabak di Bandung
Tangkapan layar bang jago palak tukang martabak di Bandung (Foto: Istimewa)
Kabupaten Bandung - Seorang pedagang martabak inisial AH dipalak oleh bang jago di Kampung Langosari, Desa Langosari, Kecamatan Pameungpeuk. Aksi pemalakan tersebut terekam CCTV dan viral di sosial media.

Dari video yang dilihat detikJabar, Minggu (13/10/2024), nampak bang jago tersebut mengenakan jaket kulit berwarna hitam. Kemudian bang jago tersebut terlihat terus mengumpat dan memarahi pedagang martabak tersebut.

Nampak bang jago juga membenturkan kepalanya kepada korban. Setelah itu sesekali bang jago tersebut melakukan pemukulan kepada korban. Korban pun hanya terdiam dan tidak melakukan perlawanan.

Kapolsek Pameungpeuk AKP Asep Dedi membenarkan adanya peristiwa tersebut terjadi pada Jumat 11 Oktober 2024. Kata dia, pelaku tersebut saat ini telah diamankan polisi.

"Iya benar. Kejadiannya Jumat sekitar jam 20.00 WIB. Pelaku inisial AS alias Sektor sudah kami amankan," ujar Asep, kepada detikJabar, Minggu (13/10/2024).

Asep menjelaskan peristiwa tersebut bermula saat korban AH tengah berjualan martabak. Tiba-tiba datang seorang bang jago datang menggunakan jaket kulit berwarna hitam.

"Pelaku awalnya meminta martabak telor. Setelahnya oleh korban dibuatkan dan dibungkus plastik tanpa dibungkus kotak martabak. Sehingga pelaku marah dan merasa tidak dihargai. Terus melakukan penganiayaan terhadap korban," katanya.

Setelah itu korban langsung melakukan pelaporan ke Polsek Pameungpeuk. Kemudian polisi langsung menggali sejumlah informasi dari korban. Setelah itu pelaku langsung diamankan polisi.

"Pelaku dapat kami amankan Sabtu 12 Oktober 2024 jam 13.00 WIB. Ketika dilakukan penangkapan para pelaku tidak melakukan perlawanan serta langsung dibawa dan diamankan oleh petugas ke Mapolsek Pameungpeuk," pungkasnya.


(dir/dir)


Hide Ads