Tampang Adi Pembunuh Ceceu Berbaju Tahanan

Kabupaten Sukabumi

Tampang Adi Pembunuh Ceceu Berbaju Tahanan

Syahdan Alamsyah - detikJabar
Rabu, 08 Mei 2024 10:04 WIB
Adi pembunuh Ceceu di Sukabumi
Adi pembunuh Ceceu di Sukabumi (Foto: Syahdan Alamsyah/detikJabar).
Sukabumi -

Adi (20) terlihat menunduk saat digiring personel Unit Tipidum, Satreskrim Polres Sukabumi. Rambut pirangnya tak terlihat lagi, karena begitu masuk tahanan dan ditetapkan tersangka, kepalanya langsung plontos.

Rencananya hari ini polisi bakal merilis kasus pembunuhan Ceceu alias Sutarjo (54) yang terjadi pada Sabtu (4/5/2024). Ia terus menunduk saat sorot kamera wartawan menyorot sosoknya.

"Kita lakukan rilis, terkait kasus pembunuhan dengan korban atas nama Ceceu yang terjadi di salah satu perumahan di Desa Citepus, Kecamatan Palabuhanratu," kata Kadi Humas Polres Sukabumi Iptu Aah Saepulrohman, Rabu (8/5/2024).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pantauan detikJabar, selain pelaku, polisi juga menyiapkan sejumlah barang bukti berupa dua bilah pisau, celana dan karpet dengan noda darah. Rencananya rilis akan dilakukan Kapolres Sukabumi AKBP Tony Prasetyo dan Kasat Reskrim AKP Ali Jupri.

Ada dua pisau, satu pisau berukuran besar dan pisau berukuran kecil yang ditampilkan polisi di meja barang bukti. Belum ada penjelasan terkait dua pisau tersebut.

(sya/mso)


Hide Ads