Menyusuri Lokasi Penemuan Mayat Perempuan di Sukabumi

Menyusuri Lokasi Penemuan Mayat Perempuan di Sukabumi

Syahdan Alamsyah - detikJabar
Senin, 19 Jun 2023 12:30 WIB
Lokasi tempat mayat ditemukan di dekat vila Cisolok, Kabupaten Sukabumi
Lokasi tempat mayat ditemukan di dekat vila Cisolok, Kabupaten Sukabumi (Foto: Syahdan Alamsyah/detikJabar)
Sukabumi -

Aparat kepolisian masih menelusuri temuan mayat perempuan di dekat villa di Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi.

Informasi yang dihimpun detikJabar, kawasan ini berada di area properti pribadi milik salah satu villa. Satu-satunya akses jalan aspal dibangun oleh pihak villa tersebut, sementara kawasan kebun tempat ditemukannya mayat perempuan itu adalah milik warga.

Pantauan, di sekitar lokasi temuan mayat terlihat ceceran sarung tangan dan masker bekas proses evakuasi yang dilakukan pada Sabtu (17/6/2023). Tepat dimana mayat berada adalah mulut gorong-gorong, namun tidak ada aliran air di sekitar jalur air tersebut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kalau hujan baru airnya deras, tergenang air kalau hujan kecil atau kemarau kering. Jadi gorong-gorong itu hanya untuk membuang air hujan," kata Pepen, warga sekaligus saksi yang menemukan mayat kepada detikJabar, Senin (19/6/2023).

Tidak terlihat garis polisi di TKP tersebut, hanya ada bekas petugas menyeret jasad korban menggunakan kantong mayat.

ADVERTISEMENT

Kasat Reskrim Polres Sukabumi AKP Dian Purnomo saat dikonfirmasi terkait penyelidikan terbaru mengaku masih melakukan proses pendalaman. "Masih cek TKP ulang, pendalaman saksi-saksi dan menunggu hasil otopsi," singkat Dian.

(sya/yum)


Hide Ads