Kasus 10 YouTuber menyusup ke rumah kosong di Bandung bikin heboh. Penyelidikan kasus itu disetop polisi. Ahli waris tak terima dan mengajukan gugatan praperadilan.
Sebagaimana diketahui, ada 10 YouTuber yang masuk ke rumah kosong di Jalan Sawah Kurung Kota Bandung. Kasus itu dilaporkan ke Polda Jabar. Namun polisi menyetop kasus itu lantaran tidak ada peristiwa pidana.
Salah satu ahli waris Erma pun mengajukan praperadilan ke PN Bandung, Jalan LLRE Martadinata, Kota Bandung, Selasa (29/11/2022).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Persidangan pun digelar. Namun, karena termohon dalam perkara ini Polda Jabar tidak hadir, hakim tunggal yang diketuai Akbar Isnanto pun menunda sidang hingga pekan depan.
"Termohon tidak hadir maka akan dipanggil sekali lagi, dengan demikian maka persidangan untuk permohonan perkara ini bisa dilanjutkan pada Selasa 6 Desember 2022," kata Ketua Majelis Hakim.
Ema Hermina yang merupakan ahli waris mengatakan, pihaknya mengajukan praperadilan untuk mencari keadilan atas perusakan dan pencurian yang diduga dilakukan 10 orang YouTuber di rumah almarhumah ibunya.
"Saya mengajukan praperadilan ke Pengadilan Negeri terhadap pemberhentian penyidikan dari 10 Youtuber yang masuk tanpa izin, membuat konten horor dan terjadi kerusakan dan pencurian dari rumah ibu saya di Jalan Sawah Kurung," kata Ema kepada wartawan.
Ema mengungkapkan, dirinya merasa ada kejanggalan dalam penghentian penyidikan yang dilakukan pihak kepolisian.
"Saya merasa banyak kejanggalan dalam penghentian kasus ini, termasuk saat gelar perkara di Polda, dari situ saya masukan pra peradilan. Saya juga akan menggugat 10 YouTuber yang membuat konten horor itu ke UU ITE," ungkapnya.
Erma melakukan hal ini lantaran untuk memberikan pelajaran terhadap 10 YouTuber dan YouTuber lainnya agar tak sembarangan masuk ke rumah orang.
"Saya juga ingin memberikan pembelajaran untuk semua masyarakat, terutama para Youtuber atau siapapun, kalau mau bikin konten itu harus izin, pertama soal etika dan kedua, itu kan aset milik orang lain," tegasnya.
(wip/dir)