Rekayasa Lalu Lintas Baru di Ciroyom Usai Pembukaan Flyover

Kota Bandung

Rekayasa Lalu Lintas Baru di Ciroyom Usai Pembukaan Flyover

Bima Bagaskara - detikJabar
Kamis, 24 Okt 2024 16:30 WIB
Penutupan perlintasan sebidang di bawah flyover Ciroyom
Penutupan perlintasan sebidang di bawah flyover Ciroyom. (Foto: Bima Bagaskara/detikJabar)
Bandung -

Dinas Perhubungan Kota Bandung telah melakukan rekayasa lalu lintas seiring dengan penutupan perlintasan sebidang dan pengoperasian flyover Ciroyom.

Flyover Ciroyom resmi dibuka untuk umum pada Rabu (23/10) kemarin. Bersamaan dengan itu, perlintasan sebidang JPL 157 yang ada di bawahnya ditutup permanen oleh PT KAI dan Balai Teknik Perkeretaapian (BTP) Kelas I Bandung.

Penutupan perlintasan sebidang membuat arah lalu lintas berubah. Dinas Perhubungan juga telah melakukan rekayasa arah dari Jalan Arjuna menuju Jalan Ciroyom Barat.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Di ujung jalan layang di kawasan Ciroyom Barat, jalur menuju Pasar Ciroyom ditutup oleh barrier dan beton. Sehingga pengguna jalan tidak diperkenankan memotong jalan dari Ciroyom Barat menuju Pasar Ciroyom," kata Kadishub Kota Bandung, Asep Kuswara, Kamis (24/10/2024).

Dengan beroperasinya flyover Ciroyom dan ditutupnya perlintasan sebidang, Asep menyebut pengendara harus memutar melalui bawah flyover. Saat ini kata Asep, pihaknya sedang melengkapi rambu-rambu untuk memudahkan warga mengetahui skema rekayasa lalu lintas tersebut.

ADVERTISEMENT

"Kami minta semua pihak menyampaikan informasi ini, sehingga jangan sampai terjadi pelanggaran akibat ketidakpatuhan. Selain itu, kami pastikan akan ada petugas yang berjaga," kata Asep.

Sementara Kepala BTP Kelas 1 Bandung, Endang Setiawan menuturkan, setelah perlintasan sebidang ditutup, petugas akan tetap berjaga hingga warga terbiasa dengan arah lalu lintas yang baru.

"Untuk penutupan perlintasan sebidang, nantinya penjaga JPL akan bersiaga hingga masyarakat terbiasa dengan jalur yang baru," singkatnya.

(bba/iqk)


Hide Ads