Jabat Ketua DPC Gerindra Sukabumi, Lutfi Bicara soal Kepengurusan

Jabat Ketua DPC Gerindra Sukabumi, Lutfi Bicara soal Kepengurusan

Siti Fatimah - detikJabar
Senin, 18 Des 2023 20:07 WIB
Ketua Baru DPC Gerindra Kota Sukabumi Lutfi Achmad
Ketua Baru DPC Gerindra Kota Sukabumi Lutfi Achmad (Foto: Siti Fatimah/detikJabar)
Sukabumi -

Sempat diterpa isu tak sedap soal kepengurusan, DPC Gerindra Kota Sukabumi kini sudah resmi dipimpin Lutfi Ahmad. Lutfi pun berbicara soal kepengurusan di masa kepemimpinannya.

"Kita merangkul semua pengurus yang lama untuk memperkuat Gerindra. Pengurus yang lama, yang baru semua sama hanya KSB (Ketua, Sekretaris, Bendahara)-nya saja ada perubahan total," ujar Lutfi kepada detikJabar, Senin (18/12/2023).

Dengan adanya perubahan pengurus DPC Gerindra Kota Sukabumi ini, otomatis Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Partai Koalisi Indonesia Maju akan ikut berubah.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"TKD dalam waktu dekat kita akan konsolidasi di Bogor dari ketua lama ke ketua baru. Kita akan sesegera mungkin dengan solid untuk TKD-nya. Ada perubahan dalam waktu dekat," sambungnya.

Disinggung nama Dedy R Wijaya yang sebelumnya menjabat sebagai Ketua DPC Gerindra Kota Sukabumi, Lutfi menyebut Dedy tak masuk kepengurusan saat ini. Dia mengaku belum tahu posisi Dedy R Wijaya saat ini.

ADVERTISEMENT

"Ketua lama di pengurusan baru nggak masuk, entah ada ploting sendiri oleh DPD, DPP, saya belum tahu," kata Lutfi.

Dia juga menanggapi ketidakhadiran Eks Ketua Gerindra Kota Sukabumi Dedy R Wijaya dalam acara pelantikan dan konsilidasi tersebut. Menurutnya, ketidakhadiran Dedy dianggap biasa.

"Oh itu (Dedy tidak hadir) nggak ada masalah, mungkin beliau ada kesibukan tapi kita sudah undang. Semuanya baik-baik saja,

Lutfi membantah adanya isu pecah kongsi. Menurutnya, pengeluaran SK pergantian Ketua DPC itu sudah final sesuai dengan keputusan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Gerindra.

"Itu nggak benar sama sekali, Gerindra itu partai garis komando semuanya nggak ada yang pecah, baik-baik saja buktinya sekarang pengurus lama baik-baik saja. Semuanya harmonis antara pengurus baru dengan pengurus lama," tutupnya.

detikJabar sudah mencoba mengkonfirmasi Eks Ketua DPC Gerindra Kota Sukabumi Dedy R Wijaya melalui pesan singkat hingga panggilan telepon terkait statusnya saat ini di Partai Gerindra. Namun, yang bersangkutan belum memberikan tanggapan.




(dir/dir)


Hide Ads