Truk Masuk Sungai di Tasik Berhasil Dievakuasi, Sopir Ditemukan Tewas

Truk Masuk Sungai di Tasik Berhasil Dievakuasi, Sopir Ditemukan Tewas

Faizal Amiruddin - detikJabar
Sabtu, 08 Jul 2023 18:23 WIB
Tasikmalaya -

Truk pengangkut tepung tapioka yang masuk ke dasar sungai di jembatan Gentong Desa Cibahayu Kecamatan Kadipaten Kabupaten Tasikmalaya, berhasil dievakuasi pada Sabtu (8/7/2023) petang. Proses evakuasi melibatkan crane yang didatangkan dari Bandung.

Proses evakuasi berlangsung sekitar satu jam. Selama itu pula arus lalu lintas Tasikmalaya-Bandung ditutup total, sehingga menyebabkan antrean panjang kendaraan.

Setelah truk diangkat, tim Basarnas kemudian turun tangan untuk memeriksa kondisi sopir yang terjepit. Dengan menggunakan alat pemotong besi khusus, sopir bernama Ari (30) warga Lampung Tengah itu berhasil dievakuasi.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kondisinya sudah meninggal dunia. Jenazah sopir kemudian dibawa ke RSUD dr Soekardjo Kota Tasikmalaya. Sementara bangkai truk ditarik oleh mobil derek agar tak menghalangi arus lalu lintas.

Kasat Lantas Polres Tasikmalaya Kota AKP Tejo Reno mengatakan penyebab utama kecelakaan diduga akibat kelalaian sopir. "Ini kecelakaan tunggal akibat kelalaian sopir," kata Tejo.

ADVERTISEMENT

Dia juga mengatakan untuk sementara korban tewas akibat kecelakaan ini satu orang, yakni sopir truk nahas tersebut. "Korban meninggal dunia satu orang," kata Tejo.

Kerupuk Misterius

Terkait kerupuk yang sempat berserakan di jalan sehingga memicu adanya kekhawatiran pedagang kerupuk yang terseret truk, Tejo mengaku belum bisa memastikan. "Itu masih diselidiki dulu, sekarang kita tuntaskan evakuasi," kata Tejo.

Pantauan detikJabar, di sekitar lokasi kejadian tidak ditemukan adanya serpihan bekas sepeda motor yang terseret.

Setelah truk dievakuasi, di dasar sungai pun tidak ditemukan ada sepeda motor. Meski sebagian dasar sungai masih tertutupi belasan karung tepung tapioka.

Kerupuk yang jumlahnya sekarung besar ini berserakan di jalan. Polisi sudah mengamankan makanan ringan berbahan tepung tapioka ini.

Di kemasan kerupuk ini juga tidak ditemukan adanya merek dagang yang sekiranya bisa jadi petunjuk produsennya.

(sud/sud)


Hide Ads