Kematian Tragis Selvi Amalia Terlindas Mobil di Cianjur

Kematian Tragis Selvi Amalia Terlindas Mobil di Cianjur

Ikbal Selamet - detikJabar
Rabu, 25 Jan 2023 14:19 WIB
Cianjur -

Selvi Amalia Nuraeni menjadi korban tabrak lari. Mahasiswi FH Universitas Suryakancana (Unsur) Cianjur tersebut tewas akibat tubuhnya terlindas mobil. Pemobil yang menabrak Selvi langsung kabur usai insiden maut tersebut.

Polisi mengungkapkan kejadian tabrak lari itu berlangsung sewaktu Selvi mengendarai sepeda motor di Jalan Raya Bandung-Cianjur, Jumat (20/1/2023) siang. Menurut Doni, mahasiswi Unsur Cianjur itu korban tabrak lari. "Iya tabrak lari, pelaku dengan kelalaiannya mengakibatkan korban (Selvi) meninggal. Pelaku melarikan diri," ujar Kapolres Cianjur AKBP Doni Hermawan, Rabu (25/1/2023).

Polisi menyelidiki kejadian tabrak lari yang menewaskan Selvi. Doni berjanji mengusut tuntas kasus tersebut.

"Secepatnya kita ungkap kecelakaan ini," kata Doni.

Berdasarkan hasil penyelidikan sementara polisi, menurut Doni, insiden tabrak lari ini bermula saat Selvi melaju dari arah Jalan Raya Bandung menuju kawasan Kelurahan Muka. Sewaktu bersamaan, kata Doni, melintas iring-iringan mobil polisi dari arah berlawanan.

Setelah itu, mobil angkutan umum di depan Selvi berhenti untuk menepi. Selvi yang jaraknya dekat dengan mobil angkutan umum itu tak sempat mengerem motor.

"Korban sempat menabrak bagian belakang angkot, tidak kencang tetapi membuat korban terjatuh. Posisi sepeda motor jatuh ke kiri sedangkan tubuh korban terjatuh ke arah kanan," tutur Doni.

Sewaktu bersamaan, Doni menjelaskan, melintas mobil yang diduga mengikuti iring-iringan mobil polisi. Selvi pun terlindas ban kanan mobil itu sehingga tewas seketika di tempat kejadian. Doni menegaskan mobil sedan yang melindas Selvi bukan bagian dari rombongan kendaraan polisi.

"Mobil itu secara liar mengikuti iring-iringan. Bukan bagian dari iring-iringan polisi. Korban meninggal akibat terlindas ban bagian kanan mobil dari arah berlawanan," kata Doni.

(dir/bbn)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT