Ada satu hal menarik jika melintasi jalur mudik selatan Jawa Barat. Sebuah bangunan mirip wahana permainan tegak berdiri di kawasan Limbangan, Garut. Mirip Disneyland!
Bangunan tersebut ternyata merupakan Posko Pengamanan Mudik Lebaran Polres Garut. Lokasinya berada di Jalan Raya Limbangan, Kecamatan Balubur Limbangan. Persis berada di depan bangunan Garut Trade Center (GTC).
Sekilas dari luar, tempat ini mirip-mirip pameran tempat wahana bermain yang kerap didirikan di daerah seperti Garut. Namun, ternyata ini sebuah posko pemantauan mudik ditambah rest area dengan berbagai wahana.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
Saat masuk ke dalam, para pemudik disambut dengan berbagai fasilitas penunjang perjalanan. Mulai dari tempat servis sparepart kendaraan, hingga posko BBM Mobile yang melayani pengisian bahan bakar para pemudik yang mogok di perjalanan.
Di tempat ini juga disediakan ruangan kesehatan dengan fasilitas ruangan ibu menyusui, kursi pijat hingga tempat vaksinasi gratis yang dipandu dokter dari Dokkes Polri dan Pemda Garut.
Uniknya lagi, tempat ini juga memiliki wahana permainan anak. Tampilannya cukup menarik lah untuk anak mirip-mirip Disneyland. Di dalamnya terdapat wahana bermain sederhana seperti perosotan, hingga kolam mancing ikan mainan.
"Pospam kami ini sedikit berbeda karena untuk memanjakan pemudik yang beristirahat. Supaya pemudik tidak jenuh," kata Kapolres Garut AKBP Wirdhanto Hadicaksono kepada wartawan, Kamis (28/4/2022).
Ide tersebut, kata Wirdhanto dipilih untuk menghilangkan stres, lelah dan jenuh para pemudik selama di perjalanan. Para pemudik yang beristirahat di tempat ini juga dimanjakan fasilitas kopi gratis yang disediakan petugas di sana.
![]() |
Selain berfungsi sebagai rest area, tempat ini juga berfungsi sebagai posko pemantauan mudik petugas di wilayah Limbangan. Selain polisi, sejumlah instansi lain seperti pemadam kebakaran hingga Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) juga stand by untuk memastikan kelancaran mudik.
Wirdhanto mengatakan, para pemudik diharap bisa merilekskan pikiran di tengah kejenuhan berkendara di momen mudik di tempat tersebut.
"Meskipun sederhana, semoga bisa mengurangi capek dan lelah para pemudik," tutup Wirdhanto.
(tey/tya)