Setiap orang dianjurkan untuk bekerja dan berusaha dalam mencari nafkah. Bagi umat Islam, wajib hukumnya memastikan pendapatan yang halal agar mendapat keberkahan.
Ustaz Oni Sahroni dalam Mutiara Ramadan detikcom, Jumat (14/4/2023), menyebutkan tips bagi umat muslim agar mendapatkan penghasilan yang halal dan berkah.
"Tentu tidak ada yang menginginkan pendapatan yang tidak berkah, semua pengen pendapatannya berkah," ujar Ustaz Oni.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Lebih lanjut Ustaz Oni menjelaskan keberkahan dari penghasilan ini bukan hanya bagi diri sendiri, tapi juga berkah bagi orang tua, berkah bagi kerabat dan orang-orang di sekitarnya. Semua orang pastinya ingin mendapatkan penghasilan yang berkah.
Ustaz Oni juga membagikan tips untuk memastikan bahwa pendapatan yang kita dapatkan memiliki keberkahan.
Tips Memastikan Pendapatan yang Berkah
1. Niat Karena Allah SWT
Hal yang pertama harus dipastikan adalah semua niat dilandaskan karena Allah SWT. Dengan demikian rezeki yang didapatkan akan membawa keberkahan.
"Profesi yang kita geluti hari ini, sebagai pimpinan perusahaan, konten kreator, pengusaha, akuntan, pengacara, apapun itu, dedikasikan untuk Allah, untuk Allah, untuk Allah," "
2. Totalitas Mencari Pendapatan
Setiap pekerjaan yang digeluti, harus totalitas dalam mencari pendapatan. "Jangan sampai setengah-setengah, karena kalau kita bekerja karena Allah harus sungguh-sungguh," ujar Ustaz Oni.
3. Pastikan Profesi Halal
Pastikan bahwa profesi yang kita jalani ini halal. Oleh karena itu tidak boleh punya pendapatan yang sumbernya tidak halal. Pendapatan yang tidak halal maka dipastikan hasilnya tidak halal.
4. Tunaikan Zakat
Zakat merupakan hak dari pendapatan kita. Tunaikan zakat agar pendapatan kita berbuah keberkahan.
Seperti apa penjelasan selanjutnya tentang pendapatan yang berkah? Simak selengkapnya dalam video Mutiara Ramadan: Tips Agar Pendapatan Berkah bersama Ustaz Oni Sahroni di SINI.
Komentar Terbanyak
MUI Kecam Rencana Israel Ambil Alih Masjid Al Ibrahimi di Hebron
Pengumuman! BP Haji Buka Lowongan, Rekrut Banyak SDM untuk Persiapan Haji 2026
Info Lowongan Kerja BP Haji 2026, Merapat!