Berencana memilih prodi teknik atau teknologi di Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) 2024? Daftar kampus dengan jurusan teknik dan teknologi terbaik di Indonesia bisa jadi salah satu referensi.
Lembaga pemeringkatan perguruan tinggi global Quacquarelli Symonds (QS) merilis daftar peringkat QS World University Rankings (WUR) by Subject 2023 di 54 disiplin ilmu dalam 5 kelompok rumpun dan bidang program studi besar. Salah satunya yakni bidang teknik dan teknologi.
Peringkat 1 global kampus dengan jurusan teknik dan teknologi terbaik di QS WUR by Subject 2023 diraih Massachusetts Institute of Technology (MIT), Amerika Serikat. Pemeringkatan disusun berdasarkan reputasi akademik, reputasi pemberi kerja, kutipan riset per makalah, dan jejaring riset internasional.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kampus dengan Jurusan Teknik & Teknologi Terbaik RI Versi QS WUR by Subject 2023
Institut Teknologi Bandung (ITB)
ITB meraih peringkat 224 global di QS WUR by Subject 2023: Engineering & Technology. Pendidikan S1 ITB berlokasi di ITB Kampus Ganesa (Bandung), Jatinangor, dan Cirebon sesuai ketentuan prodi dan kampus.
Prodi teknik dan teknologi ITB antara lain Teknik Geologi, Teknik Metalurgi, Teknik Mesin, Teknik Industri, dan Teknik Kehutanan.
Universitas Indonesia (UI)
UI menempati peringkat 335 dunia di QS WUR by Subject 2023: Engineering & Technology. Prodi teknik dan teknologi UI antara lain Teknik Lingkungan, Teknik Sipil, Teknik Biomedik, dan Teknik Bioproses.
Universitas Gadjah Mada (UGM)
UGM menduduki peringkat 344 global di QS WUR by Subject 2023: Engineering & Technology. Prodi teknik dan teknologi di UGM antara lain Teknik Biomedis, Teknik Infrastruktur Lingkungan, Teknik Elektro, dan Teknik Nuklir.
Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS)
ITS meraih peringkat 383 global di QS WUR by Subject 2023: Engineering & Technology. Prorid teknik dan teknolog di ITS di antaranya Teknik Perkapalan, Teknik Sistem dan Industri, Teknik Kimia Industri, dan Manajemen Teknologi.
(twu/pal)